131 KPM Kalurahan Playen Terima BLT DD Tahap III - SUARAKPK

BERITA HARI INI

Home Top Ad


Penghargaan dari Kedubes Maroko


 

31 Maret 2021

131 KPM Kalurahan Playen Terima BLT DD Tahap III

GUNUNG KIDUL, suarakpk.com – Pemerintah Kalurahan Playen Kapanewon Playen siang tadi, Rabu (31/3/2021) resmi salurkan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) tahap ketiga kepada 131 Keluarga Penerima Manfaat (KPM).

Penyaluran BLT DD dengan mematuhi protokol Kesehatan, juga hadiri, Lurah Surahno beserta perangkat jajarannya, Babinkhamtibmas Agus, Babinsa Sauman.

Lurah Surahno berharap dengan adanya penyaluran bantuan BLT DD tanpa ada potongan apapun, dapat meringankan beban masyarakat, khususnya masyarakat yang tidak mampu.

"Bantuan langsung tunai disalurkan berupa uang tunai senilai Rp.300 ribu utuh tanpa ada potongan sama sekali," ucap surahno.

Virus covid 19 yang merebak hingga saat ini, Surahno mengaku sangat prihatin.

"Saya sangat prihatin dengan adanya wabah covid19 yang gak kunjung hilang di negeri kita ini, semoga di tahun ini pandemi mulai mereda dan hilang biar masyarakat bisa beraktifitas kembali seperti sediakala," pungkasnya. (Gunawan/red)


 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HUT SUARAKPK Ke 9 (2018)