KEPULAUAN NIAS - GUNUNGSITOLI, suarakpk. com - Menjelang penutupan kegiatan TMMD ke-110 Kodim 0213/Nias Tahun 2021 di Desa Lolo'ana'a Lolomoyo Kecamatan Gunungsitoli Utara Kota Gunungsitoli membawa angin segar bagi masyarakat dan menjadi perubahan potret desa yang mulia bagi masyarakat setempat.
Kehadiran Satgas TMMD selama ini dirasakan baik warga terutama para orangtua asuh jelang penutupan pada besok Rabu 31 Maret 2021 merasa sedih dan berharap bisa melakukan yang terbaik dimana mereka tugas tutur Ina Jovin Harefa Selasa, (30/03/2021).
“Selama bersama-sama dengan keluarga, perilaku mereka baik, demikian juga soal makan, apa yang kami masak, mereka makan dan tidak pernah mengeluh. Harapan kami sebagai orangtua asuh supaya lebih berbuat baik lagi dimana bertugas dan selalu ingat sama kami di Nias. Kami selalu berdoa agar mereka sehat-sehat dalam melaksanakan tugas dimana saja," ucapnya.
Hal yang sama juga disampaikan Ina Gres Zega, mengatakan personel Satgas TMMD baik dan mengagap sebagai saudara, hal kecil saja membantu cuci piring, ada waktu kami kumpul bersama keluarga sambil bercerita demikian juga suasana lingkungan sehingga situasi kondhusif dan ramah.
Waktu yang sama juga dituturkan Ama Suria Zega mengaku kehadiran Satgas TMMD menjadi panutan anak-anaknya selama besama-sama tinggal, membantu membersihkan pekarangan rumah dan menyapu rumah, tuturnya.
Demikian juga dari sisi perilaku mengunjungi rumah-rumah warga dan hal ini belum pernah kami rasakan selama ini. Saya berharap kiranya nanti dimana saja mereka bertugas bisa melakukan yang terbaik seperti disini, yang menjadi catatan kepada generasi penerus desa ini dapat meneladani perilaku yang mulia tersebut sehingga bisa seperti mereka kelak bila Tuhan berkehendak, tandasnya. (TH-SMT.502)



Tidak ada komentar:
Posting Komentar