Luapan Sungai Menggenangi Jalan Dan Rumah Warga Desa Plosorejo - SUARAKPK

BERITA HARI INI

Home Top Ad


Penghargaan dari Kedubes Maroko


 

02 Februari 2020

Luapan Sungai Menggenangi Jalan Dan Rumah Warga Desa Plosorejo


BLORA, suarakpk.com - Hujan deras, Minggu (02/02), yang mengguyur sejumlah kawasan Blora dalam beberapa jam, menyebabkan terjadinya genangan air di sejumlah lokasi. Salah satunya di Dukuh Roworejo Desa Plosorejo  Kecamatan Kunduran Kabupaten Blora. 
Di desa tersebut, genangan air hingga ketinggian yang mencapai 30 cm. Tidak ada kerugian serius akibat peristiwa ini. Meski demikian, sebanyak 6 rumah kemasukan air.
“Biasanya, kalau seperti ini tidak akan lama dan segera surut. Tapi, ini masih bertambah airnya,” terang Bambang, warga setempat.
Menurutnya, kejadian genangan air di desa tersebut tidak disebabkan karena gangguan atau kerusakan pada saluran air (drainase). Diduga, genangan tersebut terjadi lantaran menyempitnya sungai sehingga air meluap hingga ke pemukiman warga.
“Cuma karena sungainya terlalu sempit. Arusnya ga bisa lancar jadinya melebar (meluap). Hujannya sendiri lumayan lama, sekitar dua jam,” imbuhnya.
Genangan air yang terjadi  tersebut segera direspon sejumlah pihak terkait, termasuk kepolisian,TNI,BPBD yang segera menerjunkan personel ke lokasi. Hingga saat ini, proses pendataan masih terus dilakukan.
“Anggota kami bersama TNI masih di lapangan sampai benar benar keadaan aman.Itu hanya luapan air saja,” terang Kapolsek Kunduran Polres Blora, Iptu Lilik Eko Sukaryono,S.H.
Seusainya anggota Polsek Kunduran dan Anggota Koramil memastikan keadaan benar benar aman,mereka berkumpul dirumah Kades Plosorejo.
Kades Plosorejo Suwiknyo mengucapkan banyak terima kasih kepada TNI dan Polri yang langsung sigap memantau dan mendatangi langsung.
"Luapan air yang terjadi di desa kami", ungkapnya.
Warga banyak mengeluh atas luapan air yang banyak merugikan warga, listrik mati sampai beberapa jam, dan anehnya hanya terjadi beberapa dukuh saja. (Bambang/red)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HUT SUARAKPK Ke 9 (2018)