Mantan Kades Plantungan Blora, Sebut Ada Iuran Dana Desa Ke Camat - SUARAKPK

BERITA HARI INI

Home Top Ad


Iklan BUMN



Penghargaan dari Kedubes Maroko


 

26 Desember 2019

Mantan Kades Plantungan Blora, Sebut Ada Iuran Dana Desa Ke Camat


BLORA, suarakpk.com – Pasca pemanggilan Bendahara Desa Plantungan, Kecamatan Blora, Kabupaten Blora, memaksa Mantan Kepala Desa Plantungan, Suwardjo buka-bukaan tentang aliran Dana Desa Tahun 2017, 2018, dan 2019.
Dikatakan oleh Suwardjo ada aliran Dana Desa ke Kecamatan. Ia menuturkan bahwa di setiap tahunnya ada iuran dana yang diberikan kepada Ketua Praja untuk diserahkan kepihak kecamatan.
“Untuk nominal saya lupa mas, tapi ada, dan dikumpulkan melalui ketua Praja” tutur Suwardjo kepada suarakpk.com belum berapa lama ini. 
Lebih lanjut, Suwardjo mengaku bahwa dirinya memberikan iuran dana tersebut hanya sebagai tanda terimakasih kepada pihak kecamatan.
“Sebagai komo-komo (terimakasih), untuk jumlah nominalnya saya lupa, kalau gak salah sekitar Rp.1,5jt sampai Rp.2,5jt," lanjutnya.
Suwadjo juga menyebutkan, ada beberapa pos aliran dana tersebut diberikan kepada Camat, kasi Pembangunan dan kasi pemerintahan yang ada di kecamatan.
Terpisah, Camat Blora, Sarmidi membatah keterangan mantan Kepala Desa Plantungan, dirinya mengaku bahwa apa yang disampaikan Suwardjo salah.
“Itu tidak benar, pernyataan itu salah. Coba saya konfirmasi ke ketua Prajanya dulu”. kata Sarmidi melalui telepon belum berapa lama ini.
Di sisi lain, saat suarakpk.com mencoba konfirmasi, Ketua Praja Kecamatan Blora belum mendapatkan jawaban atas pernyataan dari mantan Kades Plantungan.
Sementara, Kepala PMD Kabupaten Blora, Hariyanto, S.IP, M.Si. saat dikonfirmasi melalui telepon, juga membantah apa yang dijelaskan Suwardjo.
“Dana Desa langsung dikelola desa, kalau ada pemberian ke kecamatan tidak saya benarkan," jelasnya.
Ditegaskan Hariyanto, bahwa uang desa harus dikelola dengan benar dan diberikan ke siapapun, walau dengan dalih ucapan terimakasih.
“Seharusnya uang itu dikelola dengan benar oleh desa, jangan di berikan kemana-mana," pungkas Hariyanto. (Prass/red)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HUT SUARAKPK Ke 9 (2018)