SPPG Grand Saphire Pilang Salurkan CSR ke Mitra Sekolah Di wilayah Randublatung - SUARAKPK

BERITA HARI INI

Home Top Ad


Penghargaan dari Kedubes Maroko


 

05 Januari 2026

SPPG Grand Saphire Pilang Salurkan CSR ke Mitra Sekolah Di wilayah Randublatung

Blora.suarakpk.com - ‎Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Grand Saphire 001 Pilang Kecamatan Randublatung Kabupaten Blora menunjukkan kepeduliannya terhadap masyarakat dengan menyerahkan Corporate Social Responsibility (CSR). CSR berupa wastafel ini diberikan kepada sekolahan penerima manfaat program Makan Bergizi Gratis (MBG) SPPG Grand Saphire 001 Pilang.

‎‎Acara penyaluran CSR ini dihadiri oleh Plt Camat Randublatung, Joko Budi Heri Santoso, serta perwakilan dari Polsek dan Koramil Randublatung serta para guru sekolah. Rabu, (31/12/2025).

‎Plt Camat Randublatung, Joko Budi Heri Santoso, mengapresiasi program CSR ini dan berharap dapat menjadi inspirasi bagi SPPG lainnya. Ia juga menekankan pentingnya wastafel sebagai simbol kesehatan dan mengajak masyarakat untuk memanfaatkan program ini untuk mendukung hidup sehat dan bersih.

‎“Saya sangat mengapresiasi pengelolaan SPPG Grand Saphire Pilang ini dengan memberikan bantuan ke mitra sekolah penerima manfaat MBG. Insyaallah sangat berguna bagi mereka, ini sejalan dengan prinsip budaya hidup sehat. Sehingga nanti anak-anak akan terbiasa membudayakan itu (cuci tangan), insyaallah anak-anak didik kita akan terbebas dari tranmisi penyakit,” ujarnya.

‎Menurutnya, dengan budaya cuci tangan yang benar akan mengurangi resiko penyakit masuk ke dalam tubuh.

‎“Dengan cuci tangan yang benar, minimal akan mengurangi 60 persen transmisi penyakit ke tubuh kita. Sehingga, dengan budaya anak cuci tangan sebelum mengkonsumsi menu MBG akan berdampak pada kesehatan berupa aman dari diare atau keracunan,” tambahnya.

‎Agus Martono, selaku Pembina Yayasan Putra Hafidz Wijaya Kusuma yang mengelola SPPG Grand Saphire 001 Pilang mengucapkan terima kasih kepada masyarakat dan pemerintah setempat atas dukungannya.

‎“Kami sangat mengapresiasi yang setinggi-tingginya kepada SPPG Grand Saphire Pilang ini karena telah berkontribusi memberikan sebagian rezekinya untuk cuci tangan pada anak sekolah,” ucapnya .

‎Agus menambahkan, CSR oleh SPPG kepada mitra sekolah berupa wastafel ini merupakan pertama kali dilakukan di Indonesia. Ia berharap, bantuan CSR ini bisa ditularkan kepada SPPG lainnya, terutama di bawah Yayasan Putra Hafidz Wijaya Kusuma.

‎“CSR ini merupakan kebijakan dari masing-masing SPPG. Kalau kami lihat, mungkin di Indonesia baru pertama kali ini memberikan CSRnya berupa wastafel ini. (Kebijakan ini) kami ditularkan ke SPPG-SPPG lain di bawah Yayasan Putra Hafidz Wijaya Kusuma lainnya. Kalau kemarin kita memberikan CSR berupa santunan uang, dan (wastafel) ini kan tidak habis dan juga demi kesehatan anak-anak,” jelasnya.

‎Sementara itu, Khusnul Khotimah selaku pemilik Resto Grand Saphire yang dirubah menjadi SPPG ini mengatakan bahwa CSR pertama ini diberikan kepada 12 sekolah penerima manfaat.

‎“CSR berupa wastafel ini kami berikan secara bertahap, sekarang bantuan untuk 12 sekolah. Sedangkan sekolah yang belum kebagian, kami anggarkan bulan Januari dengan menerima saran dan masukan dari mitra sekolah. Apabila sekolah sudah mempunyai wastafel, boleh mengajukan bantuan lainnya,” kata Khusnul.

‎Siti Hartini, guru RA Al Muslimiyah mengaku senang dengan adanya bantuan berupa wastafel ini.

‎“Alhamdulillah, insyaallah bermanfaat bagi anak-anak sekolah agar membiasakan cuci tangan yang benar sebelum makan menu MBG,” kata Hartini (Dwi /red)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HUT SUARAKPK Ke 9 (2018)