Gubsu Resmikan Kampung Sedekah Di Batu Bara - SUARAKPK

BERITA HARI INI

Home Top Ad


Penghargaan dari Kedubes Maroko


 

10 September 2021

Gubsu Resmikan Kampung Sedekah Di Batu Bara

Ketgam : Gubsu Edy Rahmayadi saat meresmikan kampung sedekah di Desa Petatal, Kecamatan Datuk Tanah Datar, Kabupaten Batu Bara, Sumatera Utara Jumat 10/09/2021.

Batu Bara, suarakpk.com - Gubernur Sumatera Utara (Gubsu) Edy Rahmayadi meresmikan kampung sedekah di Desa Petatal, Kecamatan Datuk Tanah Datar, Kabupaten Batu Bara, Sumatera Utara Jumat 10/09/2021.

 

Edy mengatakan, membuat dirinya tertarik datang ke Batu Bara karena adanya kampung sedekah. 


" Ini yang membuat saya tertarik, makanya saya kemari," kata Gubsu. 


Edy Rahmayadi juga mengapresiasi sosok pejuang duafa yang dikomandoi AKBP Ikhwan Lubis. 


"Yang terpenting itu niatnya, membuat tempat orang bersedekah, sama pahalanya dengan orang yang bersedekah. Selain itu, saya ingin lihat dan ingin tahu, apakah di kampung sedekah ini, setiap orang yang masuk memberikan sedekah? Kalau itu yang terjadi, sangat-sangat baik," ujarnya.


Lanjut Gubsu, dengan bersedekah kita berharap kemudahan dari Allah, apa yang diperoleh hari ini, karena kemudahan dari Allah, bukan karena kehebatan yang bersedekah.


Beliau juga menjelaskan, Orang di dunia itu diciptakan ada 3, Pertama : Ulama, Kedua Umara dan Ketiga orang kaya. 


" Orang kaya ini akan menjadi bingung kalau uangnya tidak ada tempat untuk bersedekah, karena orang-orang kaya yang dermawan, diciptakan Allah untuk memberikan sedekah," pungkas Gubsu.

Ketgam : Kapolres Batu Bara didampingi ketua Kartini KS Pusat, Bupati Batu Bara Ir Zahir M.AP (tengah) diabadikan saat memberikan plakat kepada Gubsu Edy Rahmayadi (kanan).

Pada kesempatan itu Pembina dan pendiri Komunitas Sedekah Jumat (KSJ) yang juga Kapolres Batu Bara AKBP Ikhwan Lubis SH MH mengatakan, didalam kampung sedekah nantinya akan berdiri panti asuhan, rehabilitasi narkoba, pembinaan anak yatim-piatu dan fasilitas UMKM.


Menurutnya, Tahap awal akan dibangun rumah untuk anak yatim-piatu dan panti asuhan. 


" Rencana itu yang akan kita segerakan, Kita berharap dengan berdirinya kampung sedekah ini, para dermawan, umara dapat membantu/bergotong royong membangun kampung sedekah ini," tutur Ikhwan.


Sementara, Ketua Umum KSJ Saharuddin berharap, kampung sedekah di Kabupaten Batu Bara dapat menjadi ikon bagi pembangunan kesejahteraan sosial di Provinsi Sumatera Utara.


Dalam hal ini pihaknya mengajak kepada semua pihak termasuk gubernur dan bupati agar sama-sama kita seriusi pelaksanaan proses pembangunan kampung sedekah sehingga dapat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat khususnya kaum duafa dan anak yatim-piatu.


Hadir, Bupati Batu Bara Ir Zahir M.AP, Wakil Bupati Batu Bara Oky Iqbal Frima SE, Ketua DPRD Batu Bara M.Syafi'i, Dandim 0208/AS Letkol Inf Sri Marantika Beruh, S.Sos, Danyonif 126/KC Letkol Inf Dwi Widodo SH M.Han, Perwakilan Polda Sumut Kompol MA Ritonga.


Turut juga hadir, Kakan Kemenag Batu Bara H Ahmad Sofian, S.Ag MA, Ketua KSJ Batu Bara, Pembina Utama Kartini KSJ Dr. Hj Henny Ikhwan S.Pd. M.Pd , Ketua Kartini KSJ Pusat Lisa Andriani, Ketua KSJ Simalungun, Ka BNNK Batu Bara diwakili Kimpol Hendra, Kajari Batu Bara diwakili M. Syahrizal Anggota DPRD Batu Bara Citra Muliadi Bangun SE, Ka Lapas Kelas II A Labuhan Ruku diwakili A. Dongoran, Ketua KADIN Batu Bara OK Faizal A Djalil SE, Ketua FKUB Batu Bara Adenan Haris, Rombongan Gubernur Sumut, Tokoh Agama, Masyarakat dan Tokoh Pemuda Kabupaten Batu Bara serta tamu undangan.

(Amy)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HUT SUARAKPK Ke 9 (2018)