Kemendikbud Apresiasi Kepemimpinan Bupati Batu Bara - SUARAKPK

BERITA HARI INI

Home Top Ad


Penghargaan dari Kedubes Maroko


 

17 September 2020

Kemendikbud Apresiasi Kepemimpinan Bupati Batu Bara


Ketgam : pada kegiatan Webinar di aula rumdis Bupati Batu Bara.


Batu Bara, suarakpk.com - Saya sangat mengapresiasi kepada Pemerintah Kabupaten Batu Bara, dimana kegiatan ini menunjukan bahwa pemerintah di bawah kepemimpinan Bupati Bapak Ir. H. Zahir, M. AP peduli terhadap anak-anak bangsa.


Apalagi dalam kondisi saat ini kita harus memberikan dukungan supaya PPJ ini bisa berjalan lancar sehingga masih bisa tetap memberikan mata pelajaran hingga Pendidikan pembentukan karakter pada siswa.


Demikian di katakan Direktur Sekolah Dasar (SD), Direktorat Jenderal PAUD, Pendidikan Dasar dan Pendidikan Menengah, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud), Dra. Sri Wahyuningsih, M.Pd  sebagai Pembicara pada Webinar yang diselenggarakan oleh Tanoto Foundation, Dinas Pendidikan Kabupaten Batu Bara, serta Direktorat Sekolah Dasar Kemendikbud, Rabu 16/09/2020 di aula pendopo Bupati Batu Bara.


Untuk mewujudkannya kita butuh kerjasama berbagai pihak seperti Pemerintah, guru serta para orang tua.


Pada kesempatan itu, Kadisdik Kabupaten Batu Bara Ilyas,Sitorus SE M.Pd di awal paparannya mengucapkan terimakasih atas terselenggaranya acara tersebut.


" Ini tentunya atas Kerjasama Tanoto Foundation dengan Disdik Batu Bara dengan dukungan penuh dari Kemendikbud khususnya Direktorat Sekolah Dasar" ucap nya.


Ilyas dalam paparannya mengatakan bahwa Pendidikan Karakter walaupun sudah lama diperkenalkan dalam lingkungan Pendidikan baik pada jenjang TK/PAUD, SD, SMP, SMA sederajat, namun perlu terus untuk saling mengingatkan. 


Hal tersebut kata Ilyas, mengingat kecendrungan global, urgensi penguratan Pendidikan karakter maupun defenisi Pendidikan karakter itu sendiri. 


Kegiatan tersebut diikuti Kepala Sekolah se Kabupaten Batu Bara serta ratusan peserta baik dari dalam Provinsi Sumatera Utara maupun luar Sumatera Utara yang merupakan Mitra Tanoto Foundation.


(575) 

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HUT SUARAKPK Ke 9 (2018)