Camat Idi Rayeuk Himbau Kepala Desa/Kadus, Pendataan BLT Harus Tepat Sasaran - SUARAKPK

BERITA HARI INI

Home Top Ad


Penghargaan dari Kedubes Maroko


 

11 Mei 2020

Camat Idi Rayeuk Himbau Kepala Desa/Kadus, Pendataan BLT Harus Tepat Sasaran

Aceh Timur/suarakpk com-“Usahakan verifikasi data yang valid agar bantuan bisa tepat sasaran kepada penerimanya,” kata Camat Idi Rayeuk Iswandi,S.Sos kepada media ini.Senin (11/5/2020).

Camat Iswandi  mengatakan,upaya percepatan penanganan Covid-19 tersebut melibatkan dibanyak sektor dalam tatanan pemerintahan daerah.“Intinya, dalam upaya penanganan Covid-19 ini, berapa anggaran yang dibutuhkan, untuk itu si penerima juga harus jelas agar tepat sasaran, itu yang  kami harapkan,” tegas pak Is,sapaan akrabnya.

Pak Is,menambahkan, soal penganggaran ini harus disosialisasikan dengan baik dan terperinci. Sehingga informasi tentang rencana pemerintah tersampaikan dengan baik kepada masyarakat.“Di wilayah Kecamatan Idi Rayeuk masyarakatnya petani, berjualan banyak masyarakat yang terkena dampak covid – 19 ini,” tutur dia.

Pak Is juga menyebut bahwa nantinya masyarakat yang terkena dapak covid -19 ini, akan menerima Bantuan Langsung Tunai (BLT) sebesar Rp. 600.000, 00 perbulan, Melalui rekening selama tiga bulan.“Masyarakat yang masih mampu harus menyadari karena BLT ini diperuntukan masyarakat yang benar – benar tidak mampu dan masyarakat yang sudah mendapat PKH tidak menerima BLT ini,”pungkas pak Is.(Dd)

1 komentar:

  1. Muantap Pak Camatnya, hebaat aparatur pemerintahnya, Aman dan tentram masyarakat Idi Rayeuknya...

    BalasHapus

HUT SUARAKPK Ke 9 (2018)