Anggota DPRK Aceh timur Yahya Ys bersama Dinsos Aceh Timur bantu lansia terlantar - SUARAKPK

BERITA HARI INI

Home Top Ad


Iklan BUMN



Penghargaan dari Kedubes Maroko


 

03 Februari 2020

Anggota DPRK Aceh timur Yahya Ys bersama Dinsos Aceh Timur bantu lansia terlantar

Anggota DPRK Aceh timur Yahya Ys, disudut kanan bersama koordinator PKH Aceh timur Fahmi saat menjenguk M.Jafaruddin di RS graha bunda.
Aceh timur/suarakpk com-M.Jafaruddin (69) yang merupakan penduduk Aceh timur,dusun Alue Lhoek kecamatan sungai raya.merupakan salah seorang lansia terlantar, tak ada sanak saudara atau kerabat yang mempedulikannya. Selama ini beliau tinggal sendiri dan baru pindah ke kecamatan idi Tunoeng pada tahun 2019.senin (3/2/2020).
Anggota DPRK Aceh timur Yahya Ys membantu M.Jafaruddin turun dari mobil ambulans saat tiba di RSUD Zubir Mahmud.
"M.Jafaruddin mengalami sakit Hernia kurang lebih tiga tahun.namun pada tanggal (3/2) hari ini,M.Jafaruddin dengn inisiatif sendiri pergi ke rumah sakit graha bunda untuk berobat tanpa membawa data diri sendiri dengan lengkap.

Pada pukul 13:30 wib siang
Pihak medis graha bunda menelpon pihak Dinsos Aceh timur di karenakan  M.Jafaruddin datang sendiri tanpa di temani sanak famili ke rumah sakit graha bunda.

Sekitar pukul 14:00 wib mendengar adanya lansia yang terlantar anggota DPRK Aceh timur Yahya Ys atau yang akrab disapa Yahya boeh kaye dari fraksi partai Aceh (PA) juga datang menjenguk M.Jafaruddin.

Kepala dinas sosial Aceh timur.Alfiandi melalui koordinator PKH Fahmi Mengatkan kita mengetahui adanya lansia dari pihak rumah sakit graha bunda dan kita langsung gerak Kasana untuk membantu sebisa mungkin di karenakan bapak m.jafaruddin kk dan KTP pun tidak ada namun kita akan berupaya untuk membantu.ujar Fahmi.

Sementara itu anggota DPRK Aceh timur Yahya Ys dari komisi D meminta kepada pihak rumah sakit graha bunda untuk segera merujuk M.Jafaruddin ke rumah sakit Zubir Mahmud.

Namun ada sedikit kekecewaan terhadap pihak rumah sakit graha bunda.dikarnakan saat kita meminta agar M.Jafaruddin di rujuk ke RS Zubir Mahmud,namun pihak petugas graha bunda Mengatkan bahwa tidak ada mobil ambulans di tempat.

Saat pasien sudah di keluarkan rencananya saya mau antar M.Jafaruddin dengan sepeda motor.namun pas didepan ruang IGD ada satu unit mobil ambulans tetapi mobil tersebut milik pukesmas darul aman yang sedang  menuruni pasien yang di rujuk ke RS graha bunda,dan saya meminta tolong kepada petugas ambulans tersebut untuk membawa M.Jafaruddin ke RSUD Zubir Mahmud.

menurut cerita dari M.Jafaruddin yang bekerja sebagai tukang belah kayu untuk makan sehari hari  biasanya beliau dapat bantuan oleh warga seadanya.lanjunya ia mempunyai dua orang anak yang sudah lama merantau ke Malaysia kurang lebih dua belas tahun (12 tahun) sampai sekarang tidak ada kabar.ujar M.Jafaruddin.

Ini kondisi yang sangat memprihatinkan,dalam hal ini  saya bersama dinas sosial Aceh timur membawa M.Jafaruddin untuk tindak lanjut dirawat di RSUD Dr.  Zubir Mahmud sampai beliau dipastikan benar-benar sehat.

Selanjutnya iannya berharap kepada Pihak Kecamatan dan Aparatur Desa agar supaya memperhatikan terhadap permasalahan rehabilitasi sosial seperti ini, dan kita berharap kedepannya tidak ada lagi masyarakat yang mengalami hal seperti ini, sebagai pelayan masyarakat kita harus cepat tanggap untuk segera diselesaikan, karena walau bagaimanapun semua warga negara Indonesia berhak mendapat pelayanan rehabilitasi sosial dalam mayarakat, baik itu permasalahan rehabilitasi sosial anak dan lansia, disabilitas dan tuna susila,Pungkas Yahya Ys.(Dd)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HUT SUARAKPK Ke 9 (2018)