Apel Sinergitas Forkompincam Kunduran, Kab.Blora - SUARAKPK

BERITA HARI INI

Home Top Ad


Iklan BUMN



Penghargaan dari Kedubes Maroko


 

21 Maret 2019

Apel Sinergitas Forkompincam Kunduran, Kab.Blora


BLORA, suarakpk.com - Apel sinergitas dalam rangka menjaga situasi kamtibmas yang aman dan damai digelar oleh Polsek Kunduran bersama Koramil 13/Kunduran dan Kecamatan Kunduran. Apel sebagai bentuk perisapan menjelang Pemilu serentak 2019, pagi tadi, Kamis (21/3) dipimpin langsung oleh Kapolsek Kunduran Kompol Untung Haryadi,S.E, dihalaman kantor kecamatan Kunduran Kabupaten Blora.

Dalam sambutannya, Kapolsek Kunduran, Kompol Untung, menuturkan, sebagaimana diketahui bersama, pada 17April 2019 mendatang akan diselenggarakan pesta demokrasi besar yaitu Pemilu Presiden dan Pemilu legislatif. Dalam hal ini Kondusifitas suatu daerah menjadi tolok ukur penting dan sangat diperlukan dalam mendukung kelancaran serta kesuksesan penyelenggaraan Pemilu.
“Sebagai tolok ukur kesuksesan Pemilu, sudah dibuktikan oleh jajaran TNI/Polri dimana pelaksanaan Pilgub 2018 yang lalu di Kabupaten Blora berjalan dengan aman dan lancar,” tuturnya.
Kompol Untung, mengajak seluruh lapisan masyarakat Kunduruan untuk dapat memperisapkan pemilu damai, sebab, lanjutnya, kesiapannya bersama jajaran dalam memberikan jaminan keamanan dalam pelaksanaan pesta demokrasi nanti.
“Di sini kita harus saling support agar masyarakat dapat melaksanakan Pemilu dengan aman dan lancar,” ajak Kapolsek.
Aparat keamanan TNI/Polri siap memberikan jaminan Pemilu, Pileg bahkan nanti Pilkades. Dalam menjamin keamanan itu perlu bersinergitas satu sama lain dan saling mensuport, baik aparat keamanannya dan aparatur pemerintahnya. Tujuannya agar masyarakat dapat mengikuti kegiatan demokrasi dengan aman dan kondusif khususnya di Kecamatan Kunduran Kabupaten Blora aman dan kondusif,” imbuh Kapolsek Kunduran.
Lebih lanjut, Kapolsek menjelaskan dengan melaksanakan koordinasi secara berkesinambungan sebagai upaya menanggulangi isu-isu negatif yang dapat memecah belah masyarakat.
"Sinergitas ini diharapkan kondisi Kamtibmas di kabupaten Blora Khususnya Kecamatan Kunduran, sebelum,pada saat hingga selesai Pemilu 2019 tetap dalam keadaan aman dan kondusif."
pungkasnya (Bambang/Bambang)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HUT SUARAKPK Ke 9 (2018)