Menko Perekonomian tinjau Mandailing Natal - SUARAKPK

BERITA HARI INI

Home Top Ad


Iklan BUMN



Penghargaan dari Kedubes Maroko


 

10 Mei 2018

Menko Perekonomian tinjau Mandailing Natal


MANDAILING NATAL, suarakpk.com -Menteri Koordinator Perekonomian Republik Indonesia Bapak DR. Darmin Nasution beserta rombongan akhirnya tiba di Pasar Maga Kecamatan Lembah Sorik Marapi Kabupaten Mandailing Natal pada pukul 15.00 WIB, Kamis (10/5 2018).

Darmin Nasution, putra terbaik Mandailing Natal sebagai Menteri Koordinator Perekonomian Republik Indonesia saat ini.

Begitu tiba di desa Pasar Maga sanak saudara dan keluarga besar Darmin Nasution menyambutnya bersama dengan rombongan Muspida Pemerintahan Kabupaten Mandailing Natal, diantaranya Bupati Drs. H. Dahlan Hasan Nasution, Wakil HM Jakfar Sukhairi, Kapolres Madina AKBP Irsan Sinuhaji, Sekda Madina M. Syafei Lubis, unsur TNI, Muspika Kecamatan Lembah Sorik Marapi tokoh-tokoh masyarakat dan alim ulama diiringi dengan Gordang Sambilan dan acara pengalungan bunga.

Bupati Mandailing Natal Drs. H. Dahlan Hasan Nasution menyampaikan ucapan selamat datang mewakili seluruh masyarakat ” selamat datang Bang Darmin Nasution ke kampung halaman kita Semoga dengan kedatangan Abang, menjadi semangat bagi kita untuk membangun kampung halaman ini”, Ungkap Bupati.

Darmin Nasution menyampaikan terima kasihnya atas penyambutan ini, ” saya pulang untuk memenuhi janji kepada Bupati Madina beberapa waktu lalu, bahwa saya akan pulang kampung berjumpa dengan masyarakat dan melihat kemajuan pembangunan”, ungkapnya.

Dilanjutkannya, “Saya meninggalkan kampung halaman ini sekitar tahun 1967 untuk melanjutkan pendidikan, Untuk itu saya pesankan kepada anak-anak sekolah di sini tanamkanlah cita-cita setinggi langit saya yakin kalian juga bisa asal memiliki niat yang tulus dan bekerja keras".

Selain itu Menteri besok harinya akan bertolak ke Pantai Barat,Natal, untuk meresmikan Pelabuhan Palimbungan ketek dan juga akan melihat Pulau Tamang di Kecamatan Batahan Kab.Mandailing Natal Prov.Sumatera Utara.(Hendri Syahputra)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HUT SUARAKPK Ke 9 (2018)