Ada Apa, Bapak Kapolres Berkunjung ke-KPU Batu Bara - SUARAKPK

BERITA HARI INI

Home Top Ad


Iklan BUMN



Penghargaan dari Kedubes Maroko


 

23 Mei 2018

Ada Apa, Bapak Kapolres Berkunjung ke-KPU Batu Bara


BATU BARA, suarakpk.com - Pada tahapan  pelaksanaan Pilkada, Kapolres Batu Bara AKBP Robinson Simatupang SH M.Hum didampingi Kasat Reskrim AKP Zulfikar, Kasat Intel AKP TR Damanik, Kasat Narkoba AKP Heri Tambunan, SE, Kabag Ops AKP Hendra Rabu 23/05/2018 berkunjung kekantor KPU Batu Bara sekaligus melakukan koordinasi tentang situasi terkini tahapan Pilkada.
 
Dalam kunjungan, Kapolres menggaris bawahi kunjungan koordinasi dengan KPU Batu Bara dimaksudkan untuk memastikan tahapan Pilkada Gubsu dan Pilkada Bupati Batu Bara berjalan lancar, aman dan damai.
     
KPU Batu Bara melalui Divisi SDM dan Parmas Taufik Abdi Hidayat, S.Sos memaparkan kesiapan KPU menyelenggarakan Pilkada dan sampai hari ini KPU menyatakan tahapan berjalan dengan lancar. " walau ada sedikit masalah namun berjalan lancar, karena dari seluruh wilayah Kabupaten Batu Bara terdapat 3 kecamatan yaitu Kecamatan Lima Puluh, Air Putih dan Sei Suka yang rawan timbul masalah terkait E KTP. 

Selain E KTP, tambah Taufik persoalan lain ada pemilih yang tidak masuk dalam DPT padahal telah memiliki hak memilih dan ada pula pemilih terdaftar namun tidak memiliki E KTP, namun  sampai hari ini,  timses atau Paslon bersikap pasif mengenai E KTP. " Tapi entahlah nanti setelah pemungutan suara apakah keadaan ini dijadikan bahan menggugat hasil Pilkada, " imbuhnya.
     
Berdasarkan diskusi antara KPU dengan Polres diketahui   permasalahan kepemilikan E KTP  menjadi hal yang krusial karena saat pemungutan suara disamping membawa undangan  C6 pemilih juga harus menunjukkan E KTP yang bersangkutan, selain itu dimungkinkan pemilih yang tidak terdaftar akan protes karena tidak dapat memilih akibat kertas suara kurang. Terkait hal itu Taufik menjelaskan berdasarkan PKPU pemilih bersangkutan dapat mengikuti PSU ( pemilihan suara ulang) yang waktu pelaksanaannya paling lambat 3 hari sebelum rekapitulasi hasil suara.

Sementara Amin Lubis SH Divisi Teknis KPU Batu Bara memaparkan persiapan pendistribusian logistik pemilu seperti kotak suara dan kertas suara, pada daerah tertentu ada yang sulit mendistribusikan kotak suara dan kertas suara seperti wilayah pesisir misalkan Desa Kapal Merah, Desa Tanjung Prapat Kecamatan Sei Suka yang kondisinya jalan rusak.

Diinformasikan KPU kepada Kapolres, berdasarkan laporan Disdukcapil yang terus di update per 5 Mei tinggal 12,26% pemilih belum memiliki E KTP.
   
Pada kunjungan koordinasi Kapolres Batu Bara dengan KPU Batu Bara hanya Ketua KPU Batu Bara Mukhsin Khalid, SE yang tidak tampak hadir sedangkan 4 komisioner lainnya hadir.
   
Setelah itu dengan agenda yang sama, bapak Kapolres bersama para Kasat melanjutkan  kunjungan koordinasi ke-Panwaslih Batu Bara. (Muhammad Amin)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HUT SUARAKPK Ke 9 (2018)