KODIM 0729/BANTUL SILATURRAHMI DENGAN KBT - SUARAKPK

BERITA HARI INI

Home Top Ad


Iklan BUMN



Penghargaan dari Kedubes Maroko


 

09 Maret 2018

KODIM 0729/BANTUL SILATURRAHMI DENGAN KBT


BANTUL, suarakpk.com - Kodim 0729/Bantul kemarin kamis (8/3/2018), membangun silaturrahmi dengan Keluarga Besar TNI (KBT) untuk wilayah Bantul di aula Makodim 0729/Bantul.
Dalam silahturrohmi tersebut mengangkat tema "Tingkatkan Pemahaman tentang Pancasila dan Bhineka Tunggal Ika untuk mengantisipasi dalam Menjaga dan Mempertahankan Kedaulatan NKRI".

Kegiatan ini dihadiri oleh Bapak Sahrowardi (Ketua LVRI Kab. Bantul) beserta anggota, Ibu Siti Chotidjah (PIVERI Sewon) beserta anggota, Kepala Staf Kodim (Kasdim) Mayor Inf Suwarno beserta Perwira Staf dan Jajaran Danramil, Bapak Hery (FKPPI) beserta anggota, serta beberapa perwakilan Veteran jajaran wilayah Bantul dan Pengurus Persit Kartika Candra Kirana Cabang XXX Kodim 0729/Bantul.

Dalam kesempatan ini, Kasdim 0729/Bantul Mayor Inf Suwarno menyampaikan, "Kami sangat mengucapkan terimakasih kepada Bapak - bapak dan Ibu - ibu para sesepuh sekalian yang telah membimbing kami dan dukungannya dalam ikut serta menjaga Kedaulatan NKRI."

"Mengingat dua tahun kedapan adalah merupakan tahun Politik, perkembangan teknologi komunikasi menimbulkan dampak positif maupun negatif, seperti halnya dalam media sosial, kita semua harus cermat dan hati - hati dalam menanggapi berita - berita yang belum tentu kebenarannya atau berita HOAX, banyak kelompok tertentu maupun pribadi seseorang yang menyebarkan isu - isu kebohongan atau SARA yang dapat menimbulkan adu domba untuk kepentingan kelompok tertentu maupun pribadi seseorang." tambah Kasdim.

Dengan dilaksanakan kegiatan silaturrahmi KBT ini bertujuan agar mempererat persaudaraan sesama keluarga besar TNI untuk senantiasa menjaga empat pilar kebangsaan yaitu Pancasila, UUD 1945, Bhineka Tunggal Ika, serta Kedaulatan NKRI.(Pendim/gusta/zahro/DIY)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HUT SUARAKPK Ke 9 (2018)