Pemerintah Desa Lalang Gelar Sosialisasi Bahaya Narkoba dan Penyuluhan Bela Negara - SUARAKPK

BERITA HARI INI

Home Top Ad


Iklan BUMN



Penghargaan dari Kedubes Maroko


 

31 Oktober 2017

Pemerintah Desa Lalang Gelar Sosialisasi Bahaya Narkoba dan Penyuluhan Bela Negara



BATU BARA, suarakpk.com - Sehubungan dengan semakin rawannya peredaran narkoba serta dalam memerangi obat-obat terlarang, pemerintah desa lalang mengadakan kegiatan penyuluhan tentang bahaya penyalahgunaan narkoba sekaligus sosialisasi bela negara di balai desa Lalang kecamatan Medang Deras kabupaten Batu Bara, provinsi Sumatera Utara,  selasa (31/10).

Kegiatan sosialisasi bahaya narkoba dan penyuluhan bela negara itu diberikan kepada seluruh perangkat desa, tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh pemuda, remaja masjid se-desa Lalang. Kegiatan ini merupakan salah satu kepedulian pemerintah desa dalam berperan aktif dalam mendukung pemberantasan dan peredaran narkoba serta cinta NKRI.

Penyuluhan bela negara itu dilaksanakan bersamaan dalam rangka karya bakti non fisik TNI KODIM 0208/AS TA. 2017 dengan instruktur kapten inf Endar Siregar dan sosialisasi bahaya narkoba pihak desa dibantu anggota dari personil Polres batubara dengan
Nara sumber oleh kasat narkoba Polres Batu Bara yang diwakili Kanit 1 Satnarkoba Ipda Santo Christian Hutabarat.

Dalam materi soal bahaya narkoba serta upaya pencegahan Ipda Santo menyampaikan Undang -Undang tentang Narkotika dan penggolongannya.

Sementara, materi sosialisasi bela negara Kapten Inf Endar Siregar menyampaikan, dalam memupuk rasa kecintaan kepada tanah air, kesadaran berbangsa dan bernegara harus selalu menghayati dan mengamalkan pancasila, Sehingga memiliki sikap mental yang menyadari akan hak dan kewajiban serta tanggung jawabnya sebagai warga Negara Indonesia yang dapat mencegah terjadinya berbagai konflik di tengah-tengah masyarakat,  Demi mewujudkan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). (Hotma)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HUT SUARAKPK Ke 9 (2018)