BPC HIPMI Labuhanbatu Akan Gelar Diklat dan Rakercap Perdana - SUARAKPK

BERITA HARI INI

Home Top Ad


Iklan BUMN



Penghargaan dari Kedubes Maroko


 

14 September 2017

BPC HIPMI Labuhanbatu Akan Gelar Diklat dan Rakercap Perdana




LABUHANBATU, suarakpk.com - BPC HIPMI Labuhanbatu dalam waktu dekat gelar Diklat dan Rakercap Perdana di Rantauprapat Kabupaten Labuhanbatu, Para Pengusaha Muda yang tergabung di HIPMI  ini terus berupaya meningkatkan program kerja untuk meningkatkan sumberdaya dan ketangkasan Pengurus dan Anggota HIPMI dalam menciptakan Pengusaha- Pengusaha Muda tangguh inovatif dan Kreatif di Kabupaten Labuhanbatu.


Sebagai bentuk sinergitas dan mitra kerja Badan Pengurus Cabang (BPC) Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Labuhanbatu Audiensi dengan Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu Rabu (13/9) dalam audensi tersebut Pemkab Labuhanbatu menyambut baik dan hangat penuh keakraban.


HIPMI sebagai mitra kerja Pemerintah dalam membangun Labuhanbatu, Pemerintah Labuhanbatu akan, menunggu bentuk partisipasi HIPMI dalam menjalankan tugas dan fungsinya.“Kita menunggu hasil pelaksanaan Rakercab dan hasil-hasil kerja dan buah pikir dari HIPMI untuk pembangunan daerah Labuhanbatu kedepannya,” ungkap Sekdakab Muflih.


HIPMI Labuhanbatu dalam pertemuan tersebut melaporkan sejumlah agenda kegiatan yang akan dilakukan dalam waktu dekat ini, terkait rencana pelaksanaan Pendidikan dan Pelatihan (Diklat) dan gelar rapat kerja cabang (Rakercab).

Chepy Aditya Sekretaris Umum HIPMI Labuhanbatu mengatakan untuk membentuk dan memaksimal sumber daya manusia (SDM) khususnya anggota HIPMI kita akan melaksanaan Rakercab I tahun 2017 di Rantauprapat yang diagendakan pelaksanaannya ,pada Jumat (15/9/2017) yang akan datang. sekaligus dilaksanakannya Sosialisasi Insan Pengusaha Pemula (SIPP). Sebagai bentuk program kemitraan HIPMI dengan pihak PT Bank Sumut,


Indra Firdaus,SE Ketua BPC HIPMI Kabupaten Labuhanbatu  kepada media ini mengatakan bahwa HIPMI merupakan wadah para pengusaha muda, menjadi seorang enterpreneurship yang handal, profesional serta matang dari segi mental, emosional dan karakter.untuk berkarya, berinteraksi baik secara bisnis maupun sosial kemasyarakatan. Membuka serta mengasah potensi diri, "HIPMI Labuhanbatu merupakan komunitas para pakar dari berbagai disiplin ilmu yang aktif dan terjun langsung dalam mengelola usaha. Sehingga dengan beroganisasi akan memudahkan saling berbagi kiat usaha. Saling memotivasi semangat, membangun sinerginitas," ujarnya.


Indra juga mengatakan memberi dan saling berbagi adalah sebuah keterbiasaan bagi setiap anggotanya. Dalam bentuk pengabdianya kepada masyarakat Labuhanbatu HIPMI memiliki program-program untuk memproduksi para pengusaha baru khususnya Pengusaha Muda dengan kegiatan-kegiatan wirausaha, workshop enterpreneueship. "Ditambah dengan aksi sosial dan solidaritas yang terlahir dari pemikiran anggota yang menjadikan bantuan bukan hanya bernilai konsumtif, tapi sebagai bantuan modal usaha, media dan sarana promosi dan lainnya

Tampak hadir dalam Audiensi dengan Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu Ketua BPC HIPMI Labuhanbatu Indra Firdaus,S.E didampingi Sekretaris Umum Chepy Aditya dan Ketua Bidang Organisasi, Kaderisasi dan Keanggotaan (OKK) Mizwar Tanjung (IR.012/RED/SUMUT).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HUT SUARAKPK Ke 9 (2018)