Dandim 0209/LB Perintahkan Jajaran Danramil Lanjutkan Wasbang di Sekolah - SUARAKPK

BERITA HARI INI

Home Top Ad


Iklan BUMN



Penghargaan dari Kedubes Maroko


 

21 Agustus 2017

Dandim 0209/LB Perintahkan Jajaran Danramil Lanjutkan Wasbang di Sekolah



LABURA, suarakpk.com - Komandan Kodim 0209/LB Letkol Czi Denden Sumarlin SE, perintahkan seluruh Jajaran Koramil di wilayah teritorial Dim 0209/LB untuk terus melanjutkan program pemahaman Wawasan Kebangsaan (wasbang) di seluruh sekolah.

Perintah itupun, tampak dilaksanakan Danramil 07/AKB Kapten Czi PH Purba, S.H, dengan mengerahkan sejumlah Babinsa memasuki lingkungan sekolah.

"Wasbang ini direalisasikan sebagai konsep pendidikan ekstra kepada pelajar, mengajarkan kepada anak-anak agar tetap memahami makna Ideologi kita yakni Pancasila" kata Purba. Senin (21/8).

Tambah Danramil, pihaknya juga menyampaikan sosialisasi tentang bahaya narkoba yang saat ini semakin meresahkan, dan diharapkan seluruh pelajar dapat menghindar dari dampak buruk narkoba tersebut.

"ini juga perlu sekali kita waspadai, narkoba bisa masuk kepada pelajar dan berawal dari prilaku menyimpang, maka dari itu, dengan pemberian pemahaman wasbang, semoga seluruh pelajar dapat me-maknai bahaya narkoba" ujar Kapten Czi PH Purba.

Amatan wartawan, tampak Serma Safril, Babinsa Koramil 07/AKB, setelah bertindak sebagai Irup pada Upacara Senin (21/8) sekira pukul 07.30 Wib, di Yayasan Dwi Guna Desa Kampung Pajak, Labura, kemudian melakukan wasbang terhadap siswa yayasan setempat.

Kepala SMK Yayasan Dwiguna, Sumadi, A.Md didampingi Nurleni Lubis S. Pd Kepala SMP yayasan setempat, sangat berterima kasih kepada TNI khususnya Koramil 07/AKB, atas kegiatan positif yang telah dilakukan.

"Kami sangat mendukung konsep wasbang ini, selain memberikan tambahan pendidikan dasar Pancasila, juga memberikan pengaruh positif kepada siswa untuk terhindar dari aksi kenakalan remaja dan menghindari bahaya Narkoba" jawab Sumadi (Ir. 012/ Red.).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HUT SUARAKPK Ke 9 (2018)