Mahasiswa Fakultas Hukum UHO Juara Satu Lomba Penyusunan Surat Dakwaan Tingkat Nasional - SUARAKPK

BERITA HARI INI

Home Top Ad


Penghargaan dari Kedubes Maroko


 

07 November 2025

Mahasiswa Fakultas Hukum UHO Juara Satu Lomba Penyusunan Surat Dakwaan Tingkat Nasional

 


MUNA, suarakpk.com


Sebuah kebanggan tersendiri buat keluarga besar Hidayat Ramadhan bersama Nadia Safitri. Betapa tidak? Selain mewakil Universitas Halu Oleo dimana keduanya berkuliah,  juga telah memberikan kenangan terindah buat keluarganya.


Pasalnya, pada lomba penyusunan surat dakwaan tingkat Nasional yang diselenggarakan oleh Universitas Marwadewa Bali, pasangan Hidayat Ramadhan dan Nadia Safitri dapat juara satu untuk tingkat Nasional .


Prestasi yang ditorehkan keduanya ini setelah mengalahkan kawan kawannya yang berasal dari 24 universitas se Indonesia.


"Perlombaan itu diadakan pada awal bulan Oktober lalu. Dan hasil pengumuman juara itu diadakan di bulan November ini. Dan alhamdulillah kami atas nama UHO juara satu dengan mengalahkan peserta lainnya yang berasal 24 universitas di Indonesia,"ucap Bogel sapaan akrab Hidayat Ramadhan.


Laode Sabara orang tua Hidayat Ramadhan sangat bangga atas perolehan juara yang didapat putranua bersama rekannya. "Insyah Allah mereka berdua ini bisa terus kembangkan bakatnya hingga selesai kuliah nantinya,"harapnya.(Udin Yaddi)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HUT SUARAKPK Ke 9 (2018)