Bupati dan Kapolres Batu Bara Bantu Sembako Untuk Warga Terdampak Banjir - SUARAKPK

BERITA HARI INI

Home Top Ad


Penghargaan dari Kedubes Maroko


 

13 Oktober 2025

Bupati dan Kapolres Batu Bara Bantu Sembako Untuk Warga Terdampak Banjir


Batu Bara,suarakpk.com - Bupati Batu Bara H. Baharuddin Siagian bersama Kapolres Batu Bara AKBP Doly Nelson H.H Nainggolan lakukan peninjauan terhadap daerah yang terdampak bencana banjir di Desa Nenassiam dan Desa Sei Buah Keras, Kecamatan Medang Deras, Kabupaten Batu Bara, Sumatera Utara  Senin (13/10/2025) sekira pukul 13.30 WIB.

Selain meninjau lokasi, Bupati dan Kapolres Batu Bara juga memberikan bantuan sembako kepada warga yang terdampak banjir.

Banjir tersebut adalah hasil kiriman dari Hulu Simalungun yang berada di Desa Sei Buah Keras dan Desa Nanassiam yang mengakibatkan banyak rumah yang tegenang hingga limpas ke Jalan Lintas Dato' Setia Wangsa menuju ke Pagurawan. 

Turut dalam peninjauan lokasi banjir ini,  Wakil Bupati Batu Bara Syafrizal, SE, M.AP,
Kabag Ops Polres Batu Bara Kompol Zulham, S.H,. M.H, para pejabat utama Polres Batu Bara, Kapolsek Medang Deras AKP A H Sagala, Kasi Humas Polres Batu Bara AKP A. Fahmi, SH dan Pemerintah Kecamatan Medang Deras.

(Amy)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HUT SUARAKPK Ke 9 (2018)