Kapolres Blora Santuni Warga Penderita Kanker Kulit - SUARAKPK

BERITA HARI INI

Home Top Ad


Penghargaan dari Kedubes Maroko


 

24 Maret 2020

Kapolres Blora Santuni Warga Penderita Kanker Kulit

BLORA, suarakpk.com – Di tengah kesibukan menanggulangi dan pencegahan penyebaran virus corona (Covid 19) di wilayah Blora, belum berapa lama ini, Senin (23/3), Kapolres Blora AKBP Ferry Irawan SIK berserta jajarannya menyempatkan waktu, berkunjung ke wilayah Kecamatan Jati. Dalam kunjungannya di Polsek Jati, Kapolres Blora disambut langsung oleh Forcompincam Jati. Kapolres Blora yang didampingi Kasat Lantas AKP Dodi Setiawan, Kasat Bimmas AKP Slamet Riyanto, Plh Kasat Reskrim Iptu Dwi Edi W,SH, Kasat Intel Akp Sutamto.
Usai berkeliling mengecek ruangan kerja anggota dan halaman belakang Polsek Jati, Kapolres melanjutkan ramah tamah dengan Kapolsek AKP Bajuri, Camat Jati Edi Purnomo SE. Pj Danramil 11/jati Peltu Jasman dan Anggota Polsek.
Dari Polsek Jati, Kapolres kembali melanjutkan perjalanan ke Dukuh Rejosari, Desa Pengkoljagong Kecamatan Jati untuk memberikan bantuan sembako dan uang kepada Lasiem (45) warga RT.16, RW. 04 yang menderita penyakit Tumor atau Kanker Kulit cukup lama.
Kepala Desa Pengkoljagong, Sugiyono, menuturkan bahwa penyakit Lasiem pernah dioperasi beberapa kali, tapi tumbuh lagi.
“Dari pihak desa sudah berusaha membantu lasiem untuk mendapatkan pengobatan dan saat akan dioperasi, tapi masih menunggu jadwalnnya,” tuturnya.
Dikatakan, sebagai Kepala Desa, dirinya sangat berterima kasih kepada Kapolres Blora AKBP Ferry Irawan SIK dan Forcompincam Jati berserta stafnya yang sudah banyak membantu warganya.
Kapolres dan rombongan usai menenguk dan membantu Lasiem, melanjutkan kunjungan kerja di Polsek Randublatung.
Sebelum meninggalkan Lasiem, Kapolres berpesan kepada anggota dan Kapolsek Jati. Untuk memberikan bantuan tiap bulan, untuk biaya hidup lasiem.
“Karna tidak bisa bekerja dan  hanya hidup di atas tempat tidur, tidak punya suami, maupun anak, hidupnya numpang d irumah kakaknya,” pesannya.
Saat dikonfirmasi, Kapolsek Jati, AKP Bajuri, mengaku merasa senang dan bangga kepada Kapolres AKBP Ferry Irawan,SIK.
“Kapolres sudah berkenan memberikan bantuan sosial berupa sembako dan uang kepada lasiem penderita Tumor dan Kanker kulit,” ungkapnya. (Red Dwi)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HUT SUARAKPK Ke 9 (2018)