HUT Ke-43 PT Inalum Santuni Ratusan Anak Yatim - SUARAKPK

BERITA HARI INI

Home Top Ad


Iklan BUMN



Penghargaan dari Kedubes Maroko


 

10 Januari 2019

HUT Ke-43 PT Inalum Santuni Ratusan Anak Yatim



BATU BARA, suarakpk.com - Wujud  kepedulian terhadap Masyarakat, pada HUT Ke-43,  PT Inalum memberi santunan sebanyak 430 orang anak yatim  dari 31 Desa/Kelurahan yang ada di Kecamatan, Medang Deras, Sei Suka dan Air Putih , di aula Gedung MPH Tanjung Gading, Sei Suka, Batu Bara Sumatera Utara kemarin Selasa 08/01/2019

Hadir, Direktur Utama. PT Inalum(Persero) Budi Gunadi Sodikin, Wakil Bupati Batu Bara Oky Iqbal Frima SE, Plt Direktur Pelaksana PT.Inalum (Persero) Oggy Achmad Kosaeh, Direktur Produksi PT Inalum (Persero) S.S Sijabat, Direktur Perencana Strategi PT Inalum (Persero) Ogi Prastomiyono, Senior Ekcekutive Vise President Pengembangan Bisnis PT Inalum (Persero) Dante Sinaga, Senior Ekcekutive Vise President Finance PT Inalum (Persero) Anton Herdianto, Kepala Departemen PT Inalum (Persero) Susyam Widodo, Kepala Dinas Tenaga Kerja Batu Bara Erwin S, Camat Medang Deras Ramlis SH, Camat Sei Suka Adil Hasibuan, Camat Air Putih Riyadi SPd, Kepala Desa, Kepala Dusun dan ratusan anak yatim.

Gunadi Sodikin Direktur Utama (Persero) dalam sambutannya mengatakan sebagai bentuk tanggung jawab sosial PT Inalum setiap tahunnya membantu fakir miskin, anak yatim dan kaum du'afa.

"  harapan kami semoga bantuan yang disalurkan PT Inalum dapat dipergunakan oleh Anak-anak untuk sekolah, semoga juga kedepan Inalum terus bisa berbuat untuk masyarakat miskin dan para anak yatim yang ada di Kabupaten Batu Bara" katanya.

Sementara  Wakil Bupati Batu Bara Oky Iqbal Frima SE pada sambutannnya sangat berterima kasih kepada PT Inalum yang peduli dan berkontribusi terhadap Pendidikan, Ketenaga Kerjaan dan berbagai bidang yang ada di Kabupaten Batu Bara, dimana pada hari ini Perusahan PT Inalum telah melakukan penyantunan anak yatim sebanyak 340 orang , dan kedepannya PT Inalum terus berjaya.

Agar tumbuhnya rasa saling memiliki dan saling menjaga antara PT Inalum dengan masyarakat Batu Bara, dimana telah terlihat perkembangan sangat luar biasa PT Inalum, hal tersebut ditandai dengan ditetapkannya PT Inalum sebagai Holding Industri logam berbasis serta sedang dibangunnya kantor pusat Inalum.

Salah seorang dari penerima santunan  merasa bahagia setelah mendapatkan santunan tas serta Amplop dan mengucapkan terima kasih kepada PT Inalum "senang kali pak," ucap Muhammad Fasa.

Acara diawali dengan pembacaan do'a yang dibawakan Ustadz Irfan Anshori, dilanjutkan, pemberian bantuan secara simbolis kepada anak yatim secara bergantian (414/Red)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HUT SUARAKPK Ke 9 (2018)