Bupati Rocky, Pramuka Harus Menjadi Generasi Santun - SUARAKPK

BERITA HARI INI

Home Top Ad


Penghargaan dari Kedubes Maroko


 

26 September 2019

Bupati Rocky, Pramuka Harus Menjadi Generasi Santun


IDI –Bupati Aceh Timur,H.Hasballah,H.M. Thaib dalam sambutanya pada acara Pelantikan Pengurus Kwarcab Pramuka Aceh Timur, periode 2019-2024 di Royal Hotel Idi, Kamis (26/9/2019).Dalam amanatnya Bupati mengajak seluruh Cutbang dan Cutkak Aceh Timur untuk dapat menciptakan generasi Aceh Timur santun dan punya komitmen yang tinggi dalam membangun daerah.

“Aceh Timur merupakan daerah yang sangat luas,agar percepatan pembangunan Aceh Timur terpacu dengan baik disegala lini, maka sangat membutuhkan sentuhan tangan-tangan Cutbang dan Cutkak Pramuka yang santun dan kreatif serta disiplin,ujar Bupati Aceh Timur atau yang akrab disapa Rocky.

Sambungnya,Pramuka adalah salah satu wadah untuk mendidik generasi disiplin, dan punya semangat yang tinggi dalam menyongsong suksesnya pembangunan daerah ini.Kita harus tunjukkan kepada daerah lain,bahwa Cutbang dan Cutkak Aceh Timur,selalu mengedepankan budi yang santun, baik itu dalam berkata, santun dalam perbuatan,serta mempunyai semangat patriotisme dalam membangun daerah ini,pungkas Bupati Rocky.

Sementara itu,Ketua Kwartir Gerakan Pramuka Daerah Aceh, Muzakir Manaf uasi melantik majelis pebimbing Kwarcab Pramuka Aceh Timur, dalam amanatnya mengajak semua pengurus Pramuka Aceh Timur untuk dapat besinergi dengan Pemerintah Daerah dalam membangun Aceh Timur lebih maju dimasa akan datang.

“Kita sangat mendukung Kwarcab Pramuka Aceh Timur. Bahkan tahun depan, MTQ Pramuka Se Aceh, Aceh Timur kita tetapkan Kwarcab Aceh Timur sebagai tuan rumah,ujar Muzakir Manaf disambut tepuk tangan para hadirin yang hadir.

Muzakir Manaf juga mengucapkan terimakasih kepada pengurus yang lama, “Kami mengucapkan terimakasih atas dedikasinya pengurus yang lama, yang telah membawa Kwarcab Pramuka Aceh Timur maju,pugkas Muzakir Manaf.

Pada kesempatan itu, Bupati Aceh Timur, selaku Ketua Majelis Pramuka Aceh Timur, juga melantik  Ketua Umum Kwarcab Aceh Timur Saiful Basri, S.Pd, MPD, Sekretaris Kwracab Firman Dandi dan seluruh pengurus lainnya.

Hadir pada acara Pelantikan Pengurus Kwarcab Aceh Timur Periode 2019-2024, Dandim 0104 Aceh Timur, Kapolres Aceh Timur, Ketua DPRK Aceh Timur, dan unsur Forkopimda lainnya, serta seluruh Ketua Ranting dan gusus Pramuka dalam wilayah Aceh Timur.(Dedi)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HUT SUARAKPK Ke 9 (2018)