Peduli Lingkungan KPA Batu Bara Lakukan Konservasi Pantai - SUARAKPK

BERITA HARI INI

Home Top Ad


Penghargaan dari Kedubes Maroko


 

28 Juli 2019

Peduli Lingkungan KPA Batu Bara Lakukan Konservasi Pantai


Ketgam KPA Batu Bara saat melakukan penanaman pohon mangrove  dipantai sujono/perjuangan Desa Lalang

Batu Bara, suarakpk.com - Komunitas Pencinta Alam (KPA) Kabupaten Batu Bara yang tergabung dalam beberapa aliansi termasuk mahasiswa dan pelajar melaksanakan kegiatan perlindungan dan pengelolaan (konservasi) pantai dengan penanaman pohon mangrove dan juga memungut sampah disepanjang areal pantai Sujono/Perjuangan, Desa Lalang Kecamatan Medang Deras, Kabupaten Batu Bara Sumatera Utara. 

Konservasi dilaksanakan pada sabtu hingga minggu dengan ratusan anggota KPA dan para pecinta alam itu pada malamnya menginap dipantai dengan memasang kemah.

Kegiatan itu dilakukan karena para peserta bukan masyarakat setempat melainkan dari kecamatan lain yang ada di-Kabupaten Batu Bara juga dari Kabupaten lain. 

Disela kegiatan Ketua penggagas kegiatan Abiyuda Firzatullah Ahad 28/072019 mengatakan, kegiatan yang dilakukan gunanya untuk membuka cakrawala berfikir masyarakat dalam menjaga dan melestarikan lingkungan dan juga membangun silaturahmi sesama anggota.

“Konservasi pantai ini memiliki tujuan untuk membuka cakrawala berfikir masyarakat Batu Bara dalam menjaga lingkungan sekaligus membangun silaturahmi sesama KPA ” katanya. 

Selain itu, pihaknya juga menilai saat ini perlu pelestarian lingkungan termasuk pantai agar keindahan alam tetap terjaga

“ Batu Bara banyak pantai, jika anak muda tidak berperan, siapa lagi yang diharapkan melestarikan nya, pantai ini bagian dari aset dalam dunia pariwisata ” ucapnya. 

Namun kegiatan positiv itu menurutnya memerlukan biaya dan pihaknya sangat membutuhkan perhatian dari pihak yang Berkompeten 

" kegiatan ini membutuhkan biaya pak dan kami sangat berharap ada pihak yang memberikan solusi kepada kami dan kami butuh bimbingan dari orang orang yang memahami" tuturnya

Pada kesempatan itu pihaknya mengajak seluruh elemen masyarakat juga Pemerintah Kabupaten Batu bara agar lebih peka terhadap isu lingkungan karena selain kebersihan, pantai juga dapat menambah nilai Pendapatan Asli Daerah (PAD).

“kami berharap kepada masyarakat dan juga Pemkab Batu Bara untuk saling merangkul dan menjaga kelestarian lingkungan terutama pantai dan turut dalam pengelolaan dunia kepariwisataan ini karena sektor pariwisata jika di kelola dengan baik akan menambah nilai peningkatan PAD" harapnya. (muhammad amin) 





Ketgam KPA Batu Bara saat melakukan pengumpulan sampah dipesisir pantai


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HUT SUARAKPK Ke 9 (2018)