Plt Gubernur Aceh Imbau Warganya Tak Ikut People Power - SUARAKPK

BERITA HARI INI

Home Top Ad


Penghargaan dari Kedubes Maroko


 

16 Mei 2019

Plt Gubernur Aceh Imbau Warganya Tak Ikut People Power

BANDA ACEH, suarakpk.com - Plt Gubernur Aceh Nova Iriansyah mengimbau masyarakat Aceh tidak ikut dalam gerakan people power. Dia meminta warga menunggu hasil penetapan pemenang Pemilu oleh KPU pada 22 Mei mendatang.

Saya mengimbau kepada seluruh rakyat Aceh untuk tidak melakukan dan tidak ikut-ikut melakukan gerakan yang inkonstitusional. Perdamaian jauh lebih berharga, kata Nova di Banda Aceh, Kamis (16/5/2019) .

Menurutnya, Komisi Independen Pemilihan (KIP) Aceh sudah merampungkan hasil pleno rekapitulasi Pemilu 17 April lalu. Prosesnya berlangsung aman dan tidak ada masalah berarti. Nova mengapresiasi KIP yang sukses menyelenggarakan pesta demokrasi lima tahunan itu.

Saya berterima kasih kepada penyelenggara Pemilu, yaitu KIP dan semua masyarakat, rakyat, dan termasuk kontestan Pemilu yang sudah mendukung suksesnya Pemilu di Aceh, ungkap Nova.

Sekali lagi, kita bersyukur kepada Allah, Aceh berhasil menyelenggarakan Pemilu dengan jujur, adil, dan damai, ungkapnya.

Selain itu, Nova mengimbau masyarakat menunggu hasil Pemilu yang akan diumumkan KPU. Orang nomor satu di Aceh ini berharap proses rekap di tingkat pusat berlangsung jujur dan adil.

Kita mendoakan dan mendukung sepenuhnya proses penetapan hasil Pemilu sampai dengan 22 Mei yang akan datang secara nasional. Dan kita harapkan semua berlangsung dengan jujur, adil, dan damai, harap Nova.

Nova mengajak seluruh masyarakat Tanah Rencong kembali merekatkan silaturahmi dan merajut tali persahabatan. "Mari sama-sama kita bangun negeri ini dengan semua kekuatan," pungkas Nova.

Sumber: Detik

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HUT SUARAKPK Ke 9 (2018)