Jembatan Jatisari, Bancak Membahayakan Warga - SUARAKPK

BERITA HARI INI

Home Top Ad


Penghargaan dari Kedubes Maroko


 

14 Januari 2019

Jembatan Jatisari, Bancak Membahayakan Warga


UNGARAN, suarakpk.com – Akibat derasnya banjir di sungai yang terletak di wilayah Dusun Jatisari, Desa Plumutan Kecamatan Bancak, Kabupaten Semarang kemarin sabtu (12/1) sekitar pukul16.30 Wib mengakibatkan jembatan penghubung dari Dusun Jatisar ke Desa Muning dan Dusun Randusari amblas terseret banjir.
Dikatakan oleh salah satu warga dusun setempat, amblasnya jembatan penghubung tersebut diakibatkan dari curah hujan yang deras, sehingga volume/debit air sangat kencang.
“karena besarnya volume/debit air yang lerlalu besar, maka kaki jembatan sebagai penopang jembatan tersebut tidak mampu menahan beban jembatan, sehingga kaki jembatan tersebut sedikit bergesar dari kedudukannya dan mengakibatkan jembatan sedikit miring karena pergeseran kaki jembatan.” tuturnya.
Dijelaskankannya, dengan melihat kejadian bergesernya kaki penopang jembatan di dusunnya, perangkat Desa Plumutpun bergegas melaporkan ke Kecamatan Bancak.
“dari perangkat desa telah melaporkan kejadian ini ke pada kecamatan agar mendapatkan tindak lanjut dari pemerintah kabupaten semarang karena membahayakan warga pengguna” pungkasnya. (Syamsul/red)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HUT SUARAKPK Ke 9 (2018)