Sosialisasi Tertib Lalulintas Di SDN Muraharjo Kunduran - SUARAKPK

BERITA HARI INI

Home Top Ad


Penghargaan dari Kedubes Maroko


 

22 Oktober 2018

Sosialisasi Tertib Lalulintas Di SDN Muraharjo Kunduran



BLORA, suarakpk.com - Sosialisasi dan edukasi budaya tertib berlalu lintas kepada siswa siswi SD Negeri di wilayah hukum Polsek Kunduran terus dilakukan oleh Polsek Kunduran. Seperti yang terlihat di Desa Muraharjo Kecamatan Kunduran Kabupaten Blora.
Menurut Kapolsek Kunduruan melalui Aipda Suwanto, bahwa cara ini dipilih untuk lebih mendekatkan kepada para pelajar agar mau dan sadar terhadap budaya tertib berlalu lintas. Sehingga pelajar yang belum cukup usia tidak menggunakan kendaraan bermotor saat ke sekolah.

Aipda Suwanto selaku Bhabinkamtibmas Desa tersebut mengatakan, melalui sosialisasi ini diharapkan siswa siswi paham dan mau menaati rambu-rambu lalu lintas.
“sosialisasi tertib lalu lintas yang dilakukan, alhamdulillah selalu mendapat respon positif dari pihak sekolah, terutama Kepala Sekolah, Guru, maupun siswa masing-masing sekolah.” tuturnya kemarin Kamis (18/10).

Dijelaskan Suwanto, bahwa Agenda seperti ini juga tetap akan dilakukan terus menerus secara berkesinambungan demi keamanan dan ketertiban bersama.

“Apalagi selama ini tingkat pelanggaran lalu lintas cukup tinggi, khususnya di kalangan pelajar banyak yang belum memiliki SIM tetapi sudah mengendarai sepeda motor.” ujar Suwanto

Lebih lanjut, diungkapkan Suwanto jika kegiatan sosialisasi dimaksudkan untuk menumbuhkan kesadaran siswa/i SDN Muraharja dalam berlalu lintas dijalan raya yang tertib dan mematuhi aturan yang ada demi keselamatan berlalu lintas dijalan raya jika kelak menjadi dewasa.

“Sehingga pendidikan berlalulintas harus diberi sejak dini,sehingga menjadi pelopor keselamatan untuk diri sendiri juga dapat menjadi pelopor keselamatan bagi orang tua, keluarga, dan orang-orang di sekelilingnya.” katanya.

Ditambahkan Aipda Suwanto bahwa pesan pesannya saat sosialisasi berlangsung, Polsek Kunduran selalu memberikan sejumlah pesan kepada pelajar sekolah mengenai pentingnya menaati aturan berlalu lintas.
“Para pelajar SDN Muraharjo juga diminta untuk selalu menjaga ketertiban berlalu lintas, menjaga keselamatan di jalan, mematuhi rambu lalu lintas dan saling menghargai sesama pengguna jalan.” pungkasnya. (Bambang/red)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HUT SUARAKPK Ke 9 (2018)