Lomba melukis"Anak Indonesia Sehat Tanpa Asap Rokok" di Atrium Lipo Plaza Yogyakarta - SUARAKPK

BERITA HARI INI

Home Top Ad


Penghargaan dari Kedubes Maroko


 

09 Agustus 2018

Lomba melukis"Anak Indonesia Sehat Tanpa Asap Rokok" di Atrium Lipo Plaza Yogyakarta



YOGYAKARTA, suarakpk.com - Dalam rangka memperingati Hut RI ke 73,  lomba melukis  anak yang akan di selenggarakan di Atrium Lipo Plaza Yogyakarta pada tgl 17 Agustus 2018 mulai pukul 11 s/d selesai adalah ajang untuk memberi ruang ekspresi anak dengan mengambil tema " Anak Indonesia Sehat Tanpa Asap Rokok".Menurut Ibu Yuli selaku Ketua Panitia lomba mengatakan bahwa tema tersebut di angkat karena keprihatinan terhadap kenyataan jaman sekarang ini anak anak kita sudah sangat familier dengan rokok, anak SD sudah  banyak yang merokok,  dan hal tersebut yang menggugah penyelenggara untuk merangkul BNN dan bekerjasama untuk memberi penyuluhan terhadap bahaya rokok dan narkoba.Ibu Yuli juga mengatakan bahwa merokok bagi anak adalah pintu terjerumusnya kepada narkoba. Anak anak kita harus di selamatkan , salah satunya dengan memberi ruang ekspresi serta memberi penyuluhan yang di ivent ini akan di sampaikan langsung oleh BBN sebagai bagian dari agenda acara Lomba Melukis, dan diharapkan terjalin kerjasama antara orang tua  asuh dan penyelenggara menyelamatkan anak anak kita terhadap bahaya rokok dan Narkoba. Lomba melukis ini terbagi dalam 2 klaster antara yaitu untuk usia kelas 1 SD - 3 SD, kelas 4 SD - 6 SD.

Oleh karena itu panitia berharap mendapatkan  banyak peserta yang mendaftar,  karena ini sangat penting untuk anak anak dan para orang tua sebabagai kampanye bebas asap rokok dan bebas Narkoba lewat acara memberi ruang ekspresi anak dengan lomba melukis.
Monggo daftarkan anak kita sampai hari terakhir pada tanggal 17 Agustus 2018 bisa daftar di tempat yaitu Lipo Plaza Yogyakarta. (skc/red)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HUT SUARAKPK Ke 9 (2018)