Di Batu Bara, Paslon Eramas Unggul - SUARAKPK

BERITA HARI INI

Home Top Ad


Penghargaan dari Kedubes Maroko


 

11 Juli 2018

Di Batu Bara, Paslon Eramas Unggul

Hasil Pleno KPU, di-Batu Bara Eramas Unggul Dari Djoss

BATU BARA, suarakpk.com - Hasil rekapitulasi perhitungan suara Pilgub Sumatera Utara dari tujuh Kecamatan se Kabupaten Batu Bar,  pasangan calon (paslon) nomor urut 1, Edy Rahmayadi - Musa Rajekshah (Eramas) unggul dari lawan Politiknya Paslon nomor urut 2, Djarot Saiful Hidayat-Sihar Sitorus (Djoss), kemarin Kamis (05/07) di Aula Kantor KPU Batu Bara Provinsi Sumatera Utara.

Dari tujuh Kecamatan, pasangan Eramas meraih suara 124.911 dan  Djoss meraih 49.252. Jumlah seluruh suara sah 174. 163 dan suara sah dan tidak sah 181.084, dengan partisipasi pemilih 71,17persen.

Rapat pleno terbuka perhitungan suara Pilgub Provinsi Sumatera Utara selain dihadiri saksi masing masing Paslon, juga dihadiri pimpinan stakeholder, Kapolres Batubara diwakili Waka Polres Kompol Agus Pristiyanto SH, perwakilan Dandim 0208/Asahan, Kajari Batu Bara Mulyadi Sajaen SH MH, Bupati Batu Bara diwakili Sekda Sakti Alam Siregar SH, Plt Kemenag Batu Bara H Ahmad Sofyan MA, Ketua dan anggota Panwaslih, PPK, Ketua dan anggota Panwascam.

Ketua KPU Batubara Muksin Kalid SE, mengucapkan rasa terima kasih kepada seluruh stakeholder dan seluruh Masyarakat Kabupaten Batu Bara yang sudah berpartisipasi memberikan hak suaranya dalam pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Sumatra Utara tahun 2018.

Rapat pleno rekapitulasi hasil perhitungan suara pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur diakhiri dengan penanda tanganan berita acara oleh Ketua KPU dan Komisioner serta saksi dari Paslon masing masing.

Berikut perolehan suara di masing masing kecamatan se Kabupaten Batu Bara, Kecamatan Sebalai, Eramas 9.051, DJoss 4.107. Kecamatan Talawi, Eramas 17.990, Djoss 6.277. Kecamatan Tanjung Tiram, Eramas 18.561, Djoss 5.980, Kecamatan Lima Puluh, Eramas 31.932. Djoos 11.334. Selanjutnya Kecamatan Air Putih Eramas14.622. Djoss 8.408, Kecamatan Sei Suka Eramas 17.709 Djoss 7.247 dan Kecamatan Medang Deras Eramas 15.046    Djoss 5.899. (Muhammad Amin)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HUT SUARAKPK Ke 9 (2018)