Anak TK Semangat Membantu Pelaksanaan TMMD - SUARAKPK

BERITA HARI INI

Home Top Ad


Iklan BUMN



Penghargaan dari Kedubes Maroko


 

17 Juli 2018

Anak TK Semangat Membantu Pelaksanaan TMMD


BANTUL, suarakpk.com - TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) merupakan wujud kemanunggalan TNI bersama rakyat. TMMD juga juga bentuk peran serta TNI dalam membantu Pemerintah dalam mengentaskan wilayah teritorial yang tertinggal. Seperti yang telah dilaksanakan oleh Kodim 0729/Bantul yaitu TMMD Sengkuyung Tahap II di desa Argosari, Sedayu, Bantul, yang dipimpin langsung oleh Komandan Kodim 0729/Bantul Letkol Inf Yuswanto.

Dalam pelaksanaannya, TMMD kali ini mengusung tema "Manunggal Membangun Karakter Generasi Milenial", yaitu generasi penerus bangsa yang sudah dijaman era kemajuan teknologi agar tidak salah dalam pemanfaatan teknologi dijaman sekarang ini. Masyarakat desa argosari sangat antusias dalam membantu bergotong - royong bersama para prajurit satgas TMMD Sengkuyung Tahap II Kodim 0729/Bantul.

Hal itu terbukti mulai dari kaum lelaki, perempuan, muda, dewasa, tua bahkan seperti Alvin (6 th) seorang anak laki - laki yang masih duduk dibangku Taman Kanak - kanak (TK) ini juga sangat bersemangat dan antusias membantu Prajurit satgas TMMD dalam pengerjaan sasaran TMMD yaitu pembuatan jalan sepanjang 7 meter.

Dandim 0729/Bantul Letkol Inf Yuswanto ketika ditemui di Makodim 0729/Bantul kemarin Senin (16/7), menyampaikan, "Saya sangat terharu dan bangga dengan kegigihan warga masyarakat argosari, terlebih seorang anak kecil bernama Alvin (6 th), diusia dia yang masih sekolah dibangku TK sudah memikiki rasa solidaritas yang tinggi untuk berperan serta membantu pelaksanaan pembangunan jembatan."

"Di jaman generasi Milenial ini, Alvin membuktikan bahwa generasi mudah harus mulai berubah, tak ada lagi rasa iba, canggung maupun keraguan untuk ikut serta berpartisipasi membangun bangsa dan negara khususnya didaerah tempat tinggalnya sendiri." tambahnya.

"TMMD ini kami prioritaskan untuk kemajuan desa argosari itu sendiri dan masyarakat yang tidak mampu, karena sasaran fisik kali ini adalah pembangunan jembatan sepanjang 7 meter dan perehapan Rumah Tak Layak Huni (RTLH) sebanyak 5 unit. Sehingga harapan kami roda perekonomian bisa berjalan dengan baik dalam mencukupi kehidupan sehari - hari, agar masyarakat bisa mandiri dan tidak menggantungkan diri dari pemerintah." pungkasnya.(zulfan/red-pendim)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HUT SUARAKPK Ke 9 (2018)