Naas, Usai Jenguk Cucu, Rumah Ludes Terbakar - SUARAKPK

BERITA HARI INI

Home Top Ad


Iklan BUMN



Penghargaan dari Kedubes Maroko


 

19 Mei 2018

Naas, Usai Jenguk Cucu, Rumah Ludes Terbakar


BLORA, suarakpk.com - Rasa haru bercampur bahagia dirasakan oleh Warga Rt.01/04 desa Patalan kecamatan Blora Kota, Saudara Sampan, pasalnya Sampan yang merasa bahagia usai menengok putrinya yang tengah melahirkan, namun tidak tahu darimana asalnya, tiba tiba rumahnya ikut dalam kebakaran, diketahui ada tiga rumah habis terbakar dilalap ganasnya si Jago Merah. Sontak wajah Sampan berubah drastis, melihat rumahnya ludes oleh api.
Melihat kejadian tersebut, dengan sigap, Kepala Desa Patalan yang mengetahui terjadinya kebakaran rumah warganya, langsung menggerakkan warga utk memadamkannya, selain itu, Kades Pantalan dengan segera melaporkan kebakaran tersebut ke Koramil 01/kota. Setelah menerima laporan dari kepala desa Patalan via telephon, Serka Srinardi Babinsa desa Patalan yang kebetulan sedang melaksanakan tugas piket Koramil 01/Kota kamis 17 mei 2018, segera meluncur ke tempat kejadian kebakaran rumah milik Sampan. Untung dalam kebakaran rumah tersebut tidak ada korban jiwa, namun tiga rumah beserta isinya ludes habis terbakar dilalap si Jago merah. Kerugian di perkirakan mencapai 125 juta rupiah.

Adapun kronologi kejadian kebakaran menurut Serka Srinardi bahwa saat Sampan sedang memasak dengan kompor gas, begitu mendengar kabar anaknya melahirkan, Sampan langsung pergi ke medang menengok anaknya dan lupa mematikan kompor sehingga terjadi kebakaran.
"sekitar pukul 19.30 saat seorang warga lewat yang mengendarai motor langsung berteriak kebakaran." jelas Srinardi.
Lebih lanjut, dijelaskan Srinardi, melihat kejadian tersebut, dirinya bersama warga melakukan tindakan yang di ambil lansung berusaja memadamkan kobaran api dengan alat seadanya sambil menunggu tim Damkar kabupaten Blora.
Atas kekompakan warga masyarakat dan aparat desa serta bantuan Pemadam kebakaran dari blora,  kobaran api dapat di padamkan.
"Yang jelas kesigapan warga setempat dan aparat, api tidak menjalar ke rumah tetangga dan diharapkan harus hati hati jika bepergian jangan lupa mematikan kompor” pungkas Serka Srinardi. (Bambang/red)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HUT SUARAKPK Ke 9 (2018)