Sekolah Sakinah Bagi Masyarakat Bantul - SUARAKPK

BERITA HARI INI

Home Top Ad


Penghargaan dari Kedubes Maroko


 

02 April 2018

Sekolah Sakinah Bagi Masyarakat Bantul


BANTUL, suarakpk.com - Sekolah Sakinah angkatan ke 2 di buka lagi karena kebutuhan dari umat yang membutuhkan keilmuan dalam Pra Nikah,  Pasca Pernikahan dan membangun keluarga yang sakinah mawadah wa rohmah,  juga antusiasme dari umat cukup besar.   Keterpanggilan dari pengelola untuk berbagi ilmu dan pengalaman agar hidup mempunyai manfaat bagi umat.

angkatan 1 putri berjumlah 30 orang. angkatan kedua demikian juga. Angkatan 1 putri gratis, angkatan 2 putri infaq Rp 50.000/ peserta yang dikembalikan lagi ke peserta dalam wujud snack.

Sekolah Sakinah  diadakan angkatan 1  sepuluh kali pertemuan  yang angkatan ke 2 delapan kali pertemuan, adapun waktu pelaksanaan, (06/04/2018).

Saat suarakpk.com wawancara dengan salah satu pengelola sekolah Rosyid Hanif Fauzi, bahwa permasalahan pernikahan yang perlu di landasi tentang keilmuan.

"Awal mulanya Keterpanggilan ada banyak umat yang curhat tentang permasalahan keluarga baik Pra Nikah atau Pasca Pernikahan,  yang banyak keluarga tidak di landasi dengan keilmuan, Sekolah Sakinah memberikan bekal keilmuan untuk mengarungi kehidupan rumah tangga. Banyak rumah tangga yang Hanbury karena kurangnya ilmu," tandas Rosyid.

Sekolah Sakinah ini di pimpin oleh Direktur/ Pimpinan Sekolah Sakinah Muhammadiyah Ust. H. Hidayaturohman, M.Pd.
Pelaksanaan pembukaan di Gedung unit IV PKU Muhammadiyah Bantul, untuk pertemuan selanjutnya di Aula SMK Muhammadiyah 1 Bantul.
(Tim/red/Bantul)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HUT SUARAKPK Ke 9 (2018)