Komisioner Panwascam Rantau Utara awasi Rapat pleno terbuka penetapan DPSHP/DPT - SUARAKPK

BERITA HARI INI

Home Top Ad


Iklan BUMN



Penghargaan dari Kedubes Maroko


 

13 April 2018

Komisioner Panwascam Rantau Utara awasi Rapat pleno terbuka penetapan DPSHP/DPT


LABUHANBATU, suarakpk.com - Sebelumnya Rapat Pleno DPSHP/DPT dilakukan serentak di 10 Kelurahan yang ada di Kecamatan Rantau Utara diawasi Pengawas Pemilihan Lapangan (PPL) dari semua yang diawasi PPL hanya Paslon nomor Urut 2 yang menghadiri rapat Pleno tersebut, Hari ini dengan jadwal yang sudah di tentukan Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Pukul 14.00 WIB, Kedua Paslon tidak mengirimkan saksinya dalam rapat Pleno yang digelar tersebut hingga Pukul 16.20 WIB, akhirnya Rapat Pleno DPSHP/DPT digelar dan diawasi 3 Komisioner Panitia Pengawas Pemilih Kecamatan (Panwascam) Rantau Utara, Kamis (12/4/2018).

Andi Pati Dana dalam rapat Pleno tersebut mempertanyakan “apakah Daftar Pemilih Sementara Hasil Perbaikan (DPSHP) ini ditempel seperti DPS, bagaimana masyarakat mengetahui DPSHP ini sudah selesai sebab DPS yang lalu banyak sekali kesalahannya termasuk nama saya sendiri, nama saya tidak terdaftar di TPS tempat saya tinggal dan di TPS yang lain nama saya ganda, terimakasih di DPSHP ini nama saya sudah muncul kembali begitu juga hendaknya dengan masyarakat Rantau Utara, ini perlu di sosialisasikan agar masyarat dapat mengetahui hasi perbaikan ini”, ujar Andi Pati.

Andi Pati juga menambahkan “dengan rapat pleno ini kami Komisioner Panwascam Rantau Utara ini, saya Andi Patidana, Muchlis SE dan Mugimin bisa bertemu dengan seluruh PPS yang ada di Rantau Utara, untuk mengumpulkan PPS Panwascam tidak mempunyai wewenang, dengan kumpulnya PPS hari ini kami berharap PPL dan PPS bisa menjadi mitra yang baik sebab PPL dan PPS sama sama Penyelenggara Pemilu, Pawascam dan PPL mengawasi semua tahapan penyelenggaraan Pemilu, kita ketahui bersama Undang Undang Nomor 14 Tahun 2008 informasi keterbukaan Publik tidak ada data yang di sembunyikan kepada kami jadilah mitra yang baik PPL dan PPS di Lapangan”, tegas Andi.

Mugimin Divisi Penindakan Pelanggaran menambahkan “saling bersinergi PPL dan PPS di lapangan kami tetap menjalankan Fungsi kami sebagai pengawas Pemilu apabila ada pelanggaran kami akan proses sesuai peraturan dan perundang undangan yang ada, harapan kami bersama jadilah penyelenggara yang transparan dapat menjalankan tugas tugasnya dengan baik”, ujar mugimin.

M. Syafril Ketua PPK Rantau Utara mengucapkan “terimakasih kepada Komisioner Panwascam Rantau Utara yang sudah hadir dalam rapat Pleno DPSHP/DPT hari ini, kesalahan-kesalahan yang dilakukan anggota kami di lapangan kami Mohon maaf dan kedepan kami akan terus perbaiki sebaik mungkin dan dikesempatan lain, semoga ini tidak ada lagi, Perlu kita ketahui bersama jalur data sampai ke DPSHP, pada coklit yang lalu ada 54690 orang sementara di DPS 53859 berkurang 831 orang dari hasil perbaikan dari DPS ke DPSHP menjadi 55005 betambah 1146 dengan hasil perbaikan ini nama Andi Pati Dana sudah masuk sesuai TPSnya”, ujar Syafril.

Rapat Pleno hari ini PPK Rantau Utara Syahril memanggil satu persatu PPS nya untuk membacakan hasil Pleno PPS masing masing dan setiap PPS membacakan hasil Pleno Kelurahan meminta tanggapan dari Panwascam, rapat Pleno PPK Rantau Utara berjalan Lancar dengan hasil  DPSHP Rantau Utara yang terdiri dari 10 Kelurahan : TPS yang tersebar di Kecamatan Rantau Utara 180 TPS  jumlah Pemilih Perempuan 26879 dan Jumlah Pemilin Laki-Laki 28126 Total jumlah Pemilih dalam DPSHP diKecamatan Rantau Utara Berjumlah 55005 Pemilih. (Red.408).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HUT SUARAKPK Ke 9 (2018)