Waspada, Gerombolan Pencuri Rokok Berkeliaran Di Warung-Warung - SUARAKPK

BERITA HARI INI

Home Top Ad


Penghargaan dari Kedubes Maroko


 

31 Maret 2018

Waspada, Gerombolan Pencuri Rokok Berkeliaran Di Warung-Warung


KEBUMEN, suarakpk.com - Marak pencurian rokok di warung-warung, sekarang ini sedang tren di kecamatan Alian kabupaten Kebumen. Dan bisa juga merembet ke wilayah-wilayah lain.
"Sehingga perlu waspada bagi pedagang dan masyarakat wajib curiga bila ditawari rokok legal (resmi) tapi berharga murah," kata Wignyo Wagiyo (62), tokoh masyarakat Surotrunan kecamatan Alian yang prihatin dengan maraknya pencurian di kecamatan Alian.

Beberapa peristiwa pencurian telah terjadi seperti pada Rabu dan Kamis dinihari (28-29/3) di kios warung pasar kecamatan yang bernama Indrakila  atau lebih dikenal dengan pasar Krakal yang terletak berbatasan puluhan kilo ke Utara dengan kabupaten Banjarnegara dan puluhan kilometer ke Timur dengan kabupaten Wonosobo. Namun pada seminggu sebelumnya juga terjadi pencurian di desa Tanuarjo kecamatan Alian. Dalam beberapa hari, pencuri menyisir warung yang terletak dipinggir jalan. Yakni milik Ella dan warung Amad  dengan menggondol rokok senilai 1 juta dan kemudian warung milik Sunarto yg terletak ditepi jalan raya pasar Kubang Tanuarjo dengan menyikat habis alat-alat playstation beserta rokok senilai 10 juta rupiah.

Dan seminggu kemudian,  pada malam Rabu (28/3) giliran kios milik Zainal Arifin yang berada di tepi jalan yang masih dalam komplek pasar Krakal kecamatan Alian yang dibobol pencuri dengan kerugian mencapai sekitar 10 juta berupa puluhan slop rokok dagangan dan uang. Kemudian pada malam berikutnya, kamis (29/3) kembali kios Zainal disatroni pencuri namun hanya bisa mengambil beberapa liter botol besar minuman  fanta&sprite, mungkin pencuri kehausan dan karena sudah tiada barang berharga lainnya. Dan kemudian pencuri berpindah ke kios sampingnya, milik seorang janda yang ditinggal mati suaminya, Weni warga Kalirancang ikut pula dibobol. Tetapi Weni beruntung karena di kiosnya hanya uang 200 ribu yang disikat pencuri karena barang dagangan yang bernilai lainnya sudah dibawa pulang. Setelah melongo di kios Weni maka kawanan pencuri kegirangan di kios seberangnya milik Muslimah dengan membawa kabur puluhan slop rokok senilai sekitar 25 jtuta rupiah. Hanya
dalam hitungan jam, 3 kios dibobol dalam semalam dengan cara merusak gembok kunci. Kawanan pencuri diperkirakan melakukan aksinya sekitar pukul 3, setelah pulangnya penjaga pasar Tohirin pada pukul 2 dinihari. Dan pencurian yang sama pada Kamis dinihari itu juga terjadi di pasar Seruni sekitar 8 kilometer ke Selatan dari pasar Krakal yang masih dalam wilayah kecamatan Alian. Kios milik H Kholis nyaris dibobol namun kepergok anaknya sehingga kabur dengan mobil Avansa berplat B atau Jakarta.

Polres Kebumen sudah melakukan olah Tempat Terjadi Perkara (TKP) pada Kamis (29/3) pukul 9 pagi dan sampai sekarang masih dalam proses penyelidikan.

Sementara itu, dari pihak korban Muslimah dan Weni berharap agar pelaku dapat  segera tertangkap dan keamanan di pasar Krakal dapat dibenahi dengan lebih baik lagi.
"Kami sudah iuran keamanan 5 ribu dan 5 rribu untuk kebersihan tiap bulannya. Kami berharap ada penataan sistem keamanan yang lebih baik lagi. Kami mengikuti saja, baiknya gimana" kata Muslimah dan Weni secara terpisah di kiosnya masing-masing ketika ditemui suarakpk.com. (Setiawan).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HUT SUARAKPK Ke 9 (2018)