Korban Kebakaran Rumah Di Desa Umbubalodano Dibantu Pemkab Nias Utara - SUARAKPK

BERITA HARI INI

Home Top Ad


Iklan BUMN



Penghargaan dari Kedubes Maroko


 

01 Maret 2018

Korban Kebakaran Rumah Di Desa Umbubalodano Dibantu Pemkab Nias Utara


NIAS UTARA, suarakpk.com - Pemerintahan Kabupaten Nias Utara melalui Dinas Sosial dan BPBD Kabupaten Nias Utara menyalurkan bantuan kepada masyarakat korban kebakaran rumah milik Pensiunan Purnawirawan Duhuaro Zega (A. Windy Zega) yang berolaksi di kampung Hoya Dusun IX Desa Umbubalodano Kecamatan Sitolu Ori Kabupaten Nias Utara pada hari selasa 27 Februari 2018, Kamis (1/3/2018)

Bantuan Tanggap, sigap Darurat bagi korban kebakaran rumah yang diberikan dari Dinas Sosial Kabupaten Nias Utara yang terdiri dari 14 jenis bantuan (alat dapur, beras, selimut, tikar, dan lain-lain), yang disampaikan langsung Anggiat Hot Manggiring Zalukhu dan didampingi Irani Zega dan Bersyukur Zendrato. Barang Logistik dari BPBD Kabupaten Nias Utara yang terdiri 11 jenis logistik (sandang, makanan tambahan gizi, lauk paud, tenda, peralatan dapur, selimut, perlengkapan makanan dan lain-lain). Yang diserahkan langsung Metodius Lase, SH, yang diterima langsung Duhuaro Zega (A. Windy Zega).

Menurut penjelasan saat awak media suarakpk konfirmasi kepada pihak korban bahwa kejadian tersebut terjadi pada hari Sabtu 24 Februari 2018 Jam 04.00 Wib, yang di akibatkan arus pendek listrik sehingga seluruh peralatan rumah, dokumen-dokumen dan lainnya hangus terbakar, dan untung tidak ada korban jiwa, ungkapnya.

Pada kesempatan ini korban An. DUHU ARO ZEGA (A. WINDI ZEGA) menyampaikan “rasa terima kasihnya  kepada Pemerintah Kabupaten Nias Utara terlebih kepada bapak Bupati Nias Utara atas kepeduliannya terhadap bencana yang telah menimpa keluarga kami juga beberapa bantuan yang telah kami terima, kami sangat bersyukur dan berterima kasi, hanya tuhanlah yang dapat membalasnya kepada pemerintah kabupaten nias utara”, tutur Arozoduhu zg. (nosan Z).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HUT SUARAKPK Ke 9 (2018)