Pemuda Napabalano Adakan Bersih Lingkungan - SUARAKPK

BERITA HARI INI

Home Top Ad


Penghargaan dari Kedubes Maroko


 

27 Januari 2018

Pemuda Napabalano Adakan Bersih Lingkungan


MUNA, suarakpk.com- Kelompok anak muda kecamatan Napabalano kabupaten Muna yang tergabung dalam komunitas Peduli Lingkungan (KPL) melakukan gerakan Bakti Sosial (Baksos) dengan tema Bersih Lingkunganku Bersih Kampungku, Jumat 26/1/2018.

Baksos bersih-bersih lingkungan yang dilakukan oleh KPL juga diikuti oleh seluruh elemen pelajar mulai dari SD, SMP/MTS, SMA/SMK/ALIA.


Kegiatan ini berlangsung di tiga titik yg telah ditentukan oleh panitia kegiatan yaitu kelurahan Napabalano, kelurahan Tampo dan desa Mekarsama.

Ketua panitia kegiatan, Anhar Iswandi mengatakan kegiatan ini merupakan yang pertama kalinya diadakan dengan melibatkan seluruh pelajar di kecamatan Napabalano.

"Kami dari komunitas pecinta lingkungan sangat berharap besar kepada seluruh masyarakat dengan diadakannya kegiatan seperti ini, agar bisa selalu menjaga kebersihan dan kelestarian lingkungan hidup karena lingkungan yang bersih akan memberikan suasana nyaman dalam kehidupan sehari hari," ujar Anhar via telponnya kepada suarakpk.com, Jum'at 26 Januari 2018.

Anhar juga mengungkapkan dalam kegiatan baksos di lapangan, para peserta melakukan pembersihan lingkungan dengan memungut sampah-sampah yang terdapat di pinggir jalan maupun yang ada di pesisir pantai atau wilayah pemukiman masyarakat suku Bajo.

"Sampah yang terkumpul sangatlah banyak baik itu sampah organik dan non organik, untuk itu kami mengharapkan kepada masyarakat agar tidak membuang sampah sembrang, bahkan kalau bisa masyarakat mampu membuat sampah ini mempunyai nilai yang berharga agar bisa dimanfaatkan kembali," ungkapnya.

"Satu hal yang kami harapkan dari pihak pemerintah Kecamatan atau pemerintah Daerah agar bagaimana di Napabalano ini bisa di adakan tempat pembuangan sampah dan paling tidak pemerintah daerah mampu mengadakan satu mobil pengangkut sampah agar lingkungan bisa bebas dari sampah Tiap harinya," sambung Anhar.

Disamping itu, Camat Napabalano, Arwin Manan mengatakan bahwa kegiatan sangat baik buat membangun perhatian masyarakat terhadap kebersihan lingkungan.

"Saya selaku camat Napabalano sangat mengapresisasi kegiatan seperti ini, karena selama ini saya melihat masyarakat itu kalau bukan di laut, masyarakat membuang sampah itu dihutan," tukas Arwin. (Randy).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HUT SUARAKPK Ke 9 (2018)