Kirab Budaya sebagai Puncak Hari Jadi Blora Ke-268 - SUARAKPK

BERITA HARI INI

Home Top Ad


Iklan BUMN



Penghargaan dari Kedubes Maroko


 

11 Desember 2017

Kirab Budaya sebagai Puncak Hari Jadi Blora Ke-268


BLORA, suarakpk.com - Pelaksanaan kirab Budaya sebagai puncak peringatan Hari Jadi Kabupaten Blora ke - 268 diselenggarakan pada hari ini Senin, (11/12)  benar-benar meriah. Ribuan orang peserta kirab dari berbagai instansi dan kelompok masyarakat menyajikan berbagai atraksi kesenian dan budaya.
Sebagai pesta rakyat maka puluhan ribu masyarakat tumpah ruah memenuhi sepanjang jalan yang dilewati kirab budaya ini dengan rute yang dilalui dimulai dari alun - alun berakhir di stasiun lama. 

Seluruh lapisan masyatakat tidak mau melewatkan even tahunan yang rutin digelar untuk memperingati ulang tahun Kota Barongan ini. Walaupun cuaca agak mendung tak mengganggu kenyamanan masyarakat menikmati sajian yang disuguhkan oleh peserta kirab.
Sepanjang Jalan dari Alun-alun hingga stasiun lama penonton sudah memenuhi kanan kiri jalan sejak pagi hari. Seperti salah satu penonton dari Kunduran ini mengungkapkan jauh-jauh hari sudah mempersiapkan diri untuk menonton kirab yang baginya setiap tahun semakin menarik sajiannya. "Kami sekeluarga selalu menunggu kegiatan tahunan ini." Ujar Suntoro. "Berangkat dari rumah kurang lebih pukul 06.00 dan pukul 09.00 kirab baru dimulai. Kami berangkat lebih pagi agar mendapatkan tempat yang terbaik buat menonton kirab ini." Tutupnya. (Bang Giarto)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HUT SUARAKPK Ke 9 (2018)