Nagih Janji Jokowi, PPDI Geruduk Istana Negara - SUARAKPK

BERITA HARI INI

Home Top Ad


Penghargaan dari Kedubes Maroko


 

24 Oktober 2017

Nagih Janji Jokowi, PPDI Geruduk Istana Negara

PPDI Kabupaten Kendal Siap Geruduk Istana Negara

Kendal suarakpk.com - Puluhan ribu massa yang tergabung dalam Persatuan Perangkat Desa Indonesia (PPDI)  dari berbagai daerah seluruh Indonesia hari ini (24/10)  ngluruk ke istana negara nagih janji Presiden Jokowi terkait tindak lanjut atas program kampanyenya telah berjanji Menjadikan Perangkat Desa jadi PNS secara bertahap.  Karena sekarang Jokowi - JK sudah tiga tahun menjadi Preseden dan Wakil Presiden janji tersebut belum terwujud.

Dalam siaran persnya PPDI Kabupaten Kendal melalui Ketua umum Chumaidi, SH berharap agar Presiden menformulasikan dengan kementerian terkait dan secara terbuka serta jujur menyampaikan pada perangkat desa. Apakah program tersebut mungkin dicapai atau tidak. Kemudian kompromi jalan solusinya bagaimana. Sebab satu orang perangkat desa punya hak konstitusional untuk melakukan gugatan kepada Presiden sepanjang yang bersangkutan berstatus perangkat desa. Bahkan bila janji Presiden tersebut tidak ditepati  bahkan peringkat desa juga bisa melakukan gugatan massal. Termasuk bila dikalahkan pun perangkat desa punya hak berupa sanksi politik dengan tidak memilih lagi dalam pemilihan Presiden termasuk wakil wakil partai pengusung untuk duduk di legislatif.

Menurut Ketua umum PPDI Kendal,  Chumaidi bahwa kedatangan perangkat desa kendal ke Jakarta tidak akan membuat gaduh politik,  kami juga tidak ditunggangi partai politik tertentu," kata Chumaidi kemaren (23/10) menjelang pemberangkatan di GOR depan alun - alun Kendal naik Bus menuju Jakarta.

Lebih lanjut Chumaidi mengatakan dasar ke Presiden adalah menindak lanjuti hasil Munnas PP PPDI atas keputusan Pengurus Kabupaten Kendal dan tak lepas dari niat ibadah yaitu untuk saling mengingatkan dalam hal kebenaran dan kesabaran," ungkapnya.

"Kami berharap Presiden Jokowi memberikan solusi yang terbaik untuk perangkat desa meski kami tidak mimpi jadi PNS tapi niat kami ibadah " tegasnya.

Sementara Ketua DPRD Kendal, H. Prapto Utono saat dimintai tanggapannya terkait keberangkatan para perangkat desa ke Jakarta nagih tanji Presiden Jokowi, dia mengatakan bahwa pihaknya sebagai Wakil rakyat sangat mendukung perjuangan PPDI Kabupaten Kendal. "Karena mereka perangkat desa berharap ke depan agar kesejahteraannya meningkat dan sudah sewajarnya untuk menagih janji sesuai dengan aspirasi semoga berhasil dan Presiden merespon aspirasi mereka," tuturnya ( RD. 011 )

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HUT SUARAKPK Ke 9 (2018)