Optimalkan Layanan Kesehatan Warga Bangun Posyandu - SUARAKPK

BERITA HARI INI

Home Top Ad


Penghargaan dari Kedubes Maroko


 

17 September 2017

Optimalkan Layanan Kesehatan Warga Bangun Posyandu


SEMARANG, suarakpk.com - Warga Perum Graha Beringin Mas Kelurahan Gondoriyo Kecamatan Ngaliyan bahu membahu dan terus bergerak membangun lingkungannya.

Dengan semangat gotong royong sebagian besar warga mulai dari RT. 01 hingga RT. 10  RW. 11 ini sejak pukul 08.00 WIB. pagi memulai kegiatan pembangunan Pos Pelayanan Terpadu ( Posyandu ) di depan kantor pemasaran perumahan atau bersebelahan dengan area wahana bermain anak.di wilayah setempat, Minggu (17/9)

''Pembangunan posyandu dibangun atas swadaya masyarakat di atas lokasi tanah hibah pengembang seluas 134 m2.''  ujar Sukamto selaku Ketua RW 11

Sukamto lebih lanjut menuturkan sebenarnya sudah lama warganya berkeinginan mempunyai tempat untuk kegiatan posyandu, namun dikarenakan saat itu terkendala permasalahan lokasi akhirnya niatan warga urung dilaksanakan.

Bahkan, menurutnya selama ini sudah bertahun tahun setiap ada kegiatan posyandu, kami terutama ibu ibu selalu menginduk ke rumah warga dan terkadang di masjid sebagai tempat pelaksanaan kegiatan posyandu tersebut.

Pelaksanaan pembangunan posyandu  di RW. 11 yang pendanaannya juga tenaga ( pekerja ), bersumber dari warga direncanakan akan selesai dalam waktu sepekan dengan menyerap dana sebesar 21 juta rupiah.

Dengan adanya pembangunan posyandu, Ketua RW. 11 atau yang akrab disapa Pak Oke  berharap nantinya akan menambah semangat warga untuk terus menjaga kebersihan lingkungan dan kesehatan warga serta menjadi tempat kegiatan pemeriksaan, penimbangan balita ibu hamil juga pelayanan kesehatan lainnya. ( Amir )

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HUT SUARAKPK Ke 9 (2018)