Ketua FOR-WIN Labuhanbatu “Mengutuk” keras Oknum Polisi yang mengancam Wartawan - SUARAKPK

BERITA HARI INI

Home Top Ad


Penghargaan dari Kedubes Maroko


 

01 Agustus 2017

Ketua FOR-WIN Labuhanbatu “Mengutuk” keras Oknum Polisi yang mengancam Wartawan


Labuhanbatu, suarakpk.com - Oknum Polisi pengancam Oknum Wartawan Harian Terbitan Medan Yaitu Abi Pasaribu, akan dipanggil Kapolres Labuhanbatu AKBP Frido Situmorang.

"Pulang dari Medan akan saya panggil dia, saya minta keterangannya dulu, kita harap atas insiden yang terjadi ada solusinya,"Kata Kapolres Melalui Pesan WhatsApp nya ,Selasa (1/8) pada Wartawan.

Menurut Kapolres, apa yang terjadi itu, kiranya tidak dapat melebar kemana-mana. Dan tidak ada orang yang mengkompori atas inseden yang terjadi ini.

"Sabar dulu ya, Jangan melebar kemana-mana, nanti akan saya panggil,"Tulis Frido melalui WhatsAppnya.

Sementara Oknum polisi pengancam Wartawan yang ingin mematikan Wartawan, saat dikonfirmasi membenarkan kalau ia gerah terhadap pemberitaan oknum Wartawan terhadapnya, yang memberitakan atas dugaan kalau dirinya sebagai bandar narkoba.

"Kesal aku Lae, masa aku difitnah, dituduh jadi pengedar narkoba. Jangan ditulis yang fitnah-fitnahlah. Buktikan kalau memang ada!

Aku kan tukang nangkap narkoba, masa aku disebut pengedar narkoba" terang Beny

Lanjutnya, dirinya hilang kesabaran dikarenakan tuduhan itu sudah berkepanjangan, dari tahun 2014  lalu, dirinya kerap diberitakan dengan hal-hal yang tidak benar di sebuah media.

Menanggapi itu, Ketua Forum Wartawan Independent (FOR-WIN) Labuhanbatu, Andi Carma Damanik 'mengutuk' keras atas apa yang dilakukan  oknum polisi itu terhadap Wartawan.

Jika ia keberatan terhadap pemberitaan Wartawan hendaknya ia melakukan pembantahan,bukan malah ingin mematikan Wartawan.

"Dia itu polisi!! Kok malah mengancam Wartawan, seharusnya dia itu pengayom masyarakat bukan malah mau membunuh orang, kurasa sudah lain Motto oknum polisi itu saat ingin jadi polisi?.


Atas insiden ini, kiranya Kapolres Labuhanbatu mengambil tindakan yang bijak atas perilaku anggotanya itu, dengan begitu tidak menjadi presiden buruk ditubuh polri,"Tegas Andi.(IR.012/RED/SUMUT)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HUT SUARAKPK Ke 9 (2018)