Antisipasi Kebakaran Hutan, Letkol Czi Denden Sumarlin SE terjunkan 20 personil. - SUARAKPK

BERITA HARI INI

Home Top Ad


Penghargaan dari Kedubes Maroko


 

30 Juli 2017

Antisipasi Kebakaran Hutan, Letkol Czi Denden Sumarlin SE terjunkan 20 personil.


Labuhanbatu, suarakpk.com - Hingga Sabtu (29/7/2017) dini hari, api yang sempat membakar hutan lindung seluas 6 Hektare di area Buffer-zone Pringgan PT. HPP yang terletak di Desa Sei Nahodaris Kecamatan Panai Tengah, Labuhanbatu, kini telah padam.

"Perkembangan terakhir, titik api sudah tidak ada lagi, namun kepulan asap masih terlihat disejumlah titik, dan akan terus diantisipasi" ungkap Dandim 0209/LB Letkol Czi Denden Sumarlin SE. Minggu (30/7).

Kata Dandim, dalam proses pemadaman kebakaran hutan tersebut, pihaknya telah menurunkan sebanyak 20 prajurit yang dibantu sebanyak 10 orang personil Manggal Agni, 2 orang polisi kehutanan serta 40 orang karyawan PT. PHP setempat.

"lahan gambut yang masih mengeluarkan asap, terus dilakukan pemadaman hingga benar-benar padam, personil Kodim 0209/LB masih berada di tempat dan dibantu pihak terkait" sebut Dandim.

Amatan Media ini, tampak sejumlah personil Kodim 0209/LB, bersama Manggal Agni serta sejumlah karyawan PT. PHP masih berada di Lokasi dan terua melakukan penyemprotan terhadap asap yang keluar, dikarenakan area pembakaran hutan tersebut merupakan Lahan gambut. (IR.012/RED/SUMUT)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HUT SUARAKPK Ke 9 (2018)